KIP Kuliah 2022 Cair Kapan? Cek Penerimaan dan Besaran Biaya S1, D3, D2, D1, dan Pendidikan Profesi disini

14 September 2022, 13:30 WIB
KIP Kuliah 2022 Cair Kapan? Cek Penerimaan dan Besaran Biaya S1, D3, D2, D1, dan Pendidikan Profesi disini /Tangkap Layar /website ppid.semarangkota.go.id

UTARA TIMES - Berikut ini informasi terkait besaran pencairan KIP Kuliah 2022, lengkap dengan besaran pencairan di jenjang pendidikan tinggi Besaran S1, D3, D2, D1, dan Profesi berikut ini.

KIP Kuliah adalah bantuan pendidikan yang diberikan pemerintah kepada mahasiswa yang berasal dari keluarga miskin, kurang mampu, atau rentan miskin.

Penerimaan KIP Kuliah 2022 akan diproses setelah mahasiswa melewati tahap seleksi masuk perguruan tinggi, baik SNMPTN, SBMPTN, ataupun seleksi mandiri.

Yang nantinya pengajuan dan pendaftaran KIP Kuliah 2022 akan dilakukan oleh perguruan tinggi.

Baca Juga: Tinggal Klik, Link Live Streaming Chelsea vs RB Salzburg di Liga Champions, Kamis Dini Hari

Sebelumnya, pusmendik sudah mengumumkan pengajuan pencairan sejak tanggal 24 hingga 31 Agustus 2022 lalu.

Sekarang, mahasiswa yang sudah terdaftar dan berhasil melakukan pengajuan pencairan KIP Kuliah 2022 saat ini tengah memasuki proses pencairan oleh Puslapdik.

Setelah itu mahasiswa akan menerima bantuan pendidikan dari Kemdikbud melalui perguruan tinggi masing-masing.

Baca Juga: Klik Sekali, Link Live Streaming AC Milan vs Dinamo Zagreb di Liga Champions, Rabu Malam

Adapun besaran Pencairan beasiswa KIP Kuliah 2022 pada jenjang pendidikan tinggi S1, D3, D2, D1, dan Profesi sebagai berikut:

1. Pendidikan S1, maksimal 8 Semester dengan total selama studi maksimal Rp. 33.6 juta.

2. Pendidikan D3, akan menerima maksimal 6 Semester dan total pencairan selama studi maksimal Rp. 25.2 juta.

Baca Juga: Klik di Sini! Link Download dan Nonton Miracle in Cell no 7 Korea Full Movie Sub Indo

3. Pendidikan D2, akan menerima maksimal 4 Semester bantuan pendidikan dengan total pencairan selama studi maksimal Rp. 16.8 juta.

4. Pendidikan D1, akan diberikan bantuan maksimal 2 Semester, dengan total selama studi maksimal Rp. 8.4 juta.

5. Pendidikan profesi Dokter, Dokter Gigi, dan Dokter Hewan akan menerima bantuan biaya hidup maksimal 4 semester. maksimal Rp. 16.8 juta.

Baca Juga: Prediksi Skor Persita vs PSIS Liga 1 2022, Simak Head to Head hingga Susunan Pemain

6. Pendidikan Profesi Ners, Apoteker dan Guru akan menerima bantuan biaya hidup maksimal 2 semester dengan total biaya sebesar Rp. 8.4 juta.

Informasi penerimaan KIP Kuliah 2022 lainnya dapat diketahui lebih lanjut melalui link berikut ini: KLIK DISINI

Demikian informasi terkait KIP Kuliah 2022 kapan cair lengkap dengan nominal yang diterima mahasiswa pada jenjang pendidikan S1, D3, D2, D1, dan Profesi.***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler