Kumpulan Cerpen Liburan Sekolah untuk SD yang Menghibur, Cocok untuk Referensi Tugas Bahasa Indonesia

5 Januari 2023, 21:40 WIB
Kumpulan Cerpen Liburan Sekolah untuk SD yang Menghibur, Cocok untuk Referensi Tugas Bahasa Indonesia /Tangkap layar YouTube / Dongeng Kita./

UTARA TIMES – Berikut adalah kumpulan cerpen liburan sekolah untuk SD yang menghibur, cocok untuk referensi tugas Bahasa Indonesia.

Cerita pendek atau cerpen liburan sekolah menjadi salah satu tugas yang sering diberikan oleh guru Bahasa Indonesia kepada murid-muridnya di sekolah. 

Tugas membuat cerpen sangat berguna bagi setiap murid untuk mengasah dan meningkatkan keterampilannya dalam menulis cerita secara baik dan benar.

Baik berdasarkan pengalamannya atau ditulis sesuai dengan imajinasi, membuat cerpen liburan sekolah sangat bermanfaat untuk asah kemampuan menulis para siswa.

Baca Juga: 5 Weton ini Dapat Rezeki Tiada Henti Karena Kerja Keras di 2023, Simak Ramalan Berikut Ini

Berikut kumpulan cerpen liburan sekolah untuk SD yang menghibur, cocok untuk referensi tugas Bahasa Indonesia:

Berkunjung ke Rumah Nenek

Pada suatu hari, untuk mengisi liburan sekolah panjang maka saya dan orangtua memilih liburan di rumah nenek. Ada banyak kegiatan yang seru dan menyenangkan selama liburan di rumah nenek. Seperti bermain umpet di petak sawah yang berlumpur. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan memancing ikan di kolam.

Selama liburan sekolah di kampung halaman itu, ada banyak kegiatan yang seru dan menyenangkan yang penulis rasakan. 

Salah satunya penulis berkenalan dengan teman-teman baru di kampung. Sebagian besar dari mereka berasal dari keluarga yang berada di kelas menengah ekonomi ke bawah. Orangtua mereka bermata pencaharian sebagai petani.

Baca Juga: Link Live Streaming Siaran Langsung Pertandingan Chelsea vs Man City Liga Inggris 2022 di TV Online

Beberapa saat kemudian, Ayah dan ibuku mengajak aku untuk pergi ke kebun di belakang rumah nenek. Tampak berbagai pohon buah-buahan di belakang rumah nenek yang sangat rimbun. 

Tampak pula buah nanas dan buah sirsak yang sudah matang. Dengan bantuan ayah, aku pun bisa memetik buah nanas dan buah sirsak.

Sehabis memetik buah-buahan tersebut, aku pun mandi. Tak lama kemudian, ayah dan ibuku menyuruh aku untuk pamit kepada nenek.  

Nenek pun tersenyum bahagia ketika aku bersalaman dengan nenek dan meminta ijin pamit untuk pulang kembali ke kota. Tak lupa kemudian, nenek memberiku uang sebesar Rp 40.000. Aku pun sangat bahagia.

Pergi ke Rumah Bude

Liburan semester tahun ini berbeda dengan semester lainnya. Pasalnya, aku dan sekeluarga pergi berlibur ke Pulau Jawa. Tepatnya ke Bantul, Yogyakarta. 

Baca Juga: Sinopsis Film Puisi Cinta yang Membunuh, Debut Mawar Eva de Jongh Bergenre Horor

Aku diajak oleh orang tuaku untuk mengunjungi rumah bude dan pakdeku di kota ini. Sangat deg-degan rasanya soalnya ini pertama kalinya aku menaiki pesawat untuk pergi ke luar pulau.

Setibanya kami di bandara Adi Sucipto Yogyakarta, kami sudah ditunggu oleh keluarga dari bude. Bude tersenyum sangat manis dan memeluk aku. 

Katanya aku sudah tumbuh dan bertambah tinggi. Selanjutnya, aku sekeluarga naik mobil yang sudah disewa oleh bude ke rumahnya. Ternyata, rumah bude sangat jauh dari pusat kota. Aku sampai tertidur di perjalanan karena lelah.

Sekitar satu jam di perjalanan dan akhirnya kami sampai di rumah bude yang ternyata terletak di dekat hamparan sawah. Sawahnya sangat hijau dan luas. 

Ini pertama kalinya aku merasakan suasana pedesaan yang sangat asri seperti ini. Rasanya sangat nyaman dan menenangkan.

Baca Juga: Daftar Pemain Film Puisi Cinta yang Membunuh, Ada Mawar Eva De Jongh

Keesokan harinya, aku diajak untuk mengayuh sepeda oleh bude ke pantai dekat rumah. ternyata, letak rumah bude sangat dekat dengan pantai yang cukup terkenal di Yogyakarta. 

Kami pun mengayuh sepeda dengan santai sepanjang perjalanan. Tapi, ternyata sedikit melelahkan juga karena ada beberapa jalanan tanjakan yang harus dilalui.

Meski lelah, namun semuanya terbayar setelah kami sampai di pantai. Hamparan pasir pantai berwarna abu-abu dan lautan biru menyambut kami. Belum lagi terdapat banyak pohon cemara di tepi pantai. Sangat cantik dan rindang. 

Aku pun duduk di bawah pohon cemara. Sayangnya, kami tidak bisa jalan begitu dekat ke pantai karena letak pantai di selatan pulau Jawa ini memiliki ombak yang sangat tinggi.

Kami makan bakso dan minum air kelapa di tepi pantai. Aku pun bermain beberapa wahana permainan yang disediakan di tepi pantai. 

Baca Juga: Jadwal Tayang Film Bioskop yang Tayang di Bulan Januari Ada Puisi Cinta yang Membunuh

Sangat menyenangkan. Aku berlibur di Yogyakarta selama satu minggu. Sungguh pengalaman yang tidak terlupakan. Di hari terakhir, aku dan keluarga kemudian diantar bude kembali ke bandara. Aku pun mengucapkan terimakasih kepada bude.

Berkunjung ke Kebun Binatang

Semasa liburan sekolah kemarin, saya dan keluarga pergi berkunjung ke Kebun Binatang Gembira Loka. Saya sangat menyukai hewan karena itu saya sangat senang ketika ayah mengajak saya ke kebun binatang esok harinya.

Esok paginya, saya sudah siap-siap untuk pergi. Ibu pun menyiapkan bekal dan cemilan untuk disantap di sana jika lapar. 

Baca Juga: Harga BBM di Pom Pertamina Turun, Ini Update Terbaru di Provinsi Sulteng, Sulsel, Sulbar, dan Sulut

Kami berangkat sejak pagi supaya sesampainya di sana belum terlalu panas dan masih sedikit sepi. Dari rumah, kira-kira perlu waktu sekitar  1 jam perjalanan karena banyak sekali menemui lampu merah.

Sesampainya di depan kebun binatang, ayah pergi ke loket untuk membeli dua tiket masuk. Kemudian kami pun masuk ke dalam kebun binatang. Di sana, saya melihat banyak jenis hewan yang ada di dalam kandang. 

Saya juga melihat akuarium besar berisi ikan-ikan unik berukuran jumbo. Belum lagi di kandang yang terletak di bawah juga ada beberapa hewan buas seperti buaya. Rasanya seram sekali tapi menyenangkan.

Baca Juga: 10 Tanggal Lahir Berpotensi Kaya Raya dan Murah Rezeki di Tahun 2023 Menurut Primbon Jawa

Saya juga melihat badak yang sedang membuka mulutnya. Mulut badak tersebut sangat besar. Para pengunjung pun dilarang untuk berada terlalu dekat dengan pagar kandang.

Meski setiap pagar telah menggunakan pagar besi kuat, namun tentunya demi keselamatan para pengunjung harus berada pada jarak yang aman.

Ketika hari mulai siang, udara pun semakin panas dan matahari mulai terik. Saya dan ayah kemudian beristirahat sambil menikmati cemilan yang dibuatkan ibu. Kami pulang sekitar pukul 1 siang. Rasanya sangat menyenangkan. Saya ingin kembali berkunjung ke kebun binatang berikutnya.

Demikianlah kumpulan contoh cerita liburan sekolah singkat, jelas dan berkesan untuk PR anak.***

Editor: Fariz Amrullah

Tags

Terkini

Terpopuler