Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 51 Kurikulum Merdeka: Uji Kompetensi 2

16 Agustus 2023, 18:54 WIB
Ilustrasi mengerjakan tugas. Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 51 Kurikulum Merdeka: Uji Kompetensi 2 /freepik.com/

UTARA TIMES Kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 51 kurikulum Merdeka ini didasarkan pada bagian uji kompetensi 2.

Kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 51 pada kurikulum Merdeka ini dianjurkan untuk para orang tua siswa atau guru dalam mengevaluasi hasil tugas para siswa.

Sebelum mengetahui kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 51 ini, para siswa agar mengerjakan secara mandiri terlebih dahulu.

Inilah kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 51 pada kurikulum Merdeka lengkap:

Baca Juga: Kata-kata Ucapan HUT RI ke-78 Bahasa Indonesia, Penuh Semangat dan Motivasi

Uji Kompetensi 2

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!

1. Jelaskan makna alinea pertama Pembukaaan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945!

Jawaban :

Makna alinea pertama ialah bahwa bangsa Indonesia menentang penjajahan dan mendukung hak suatu negara untuk merdeka. Karena kemerdekaan merupakan hak asasi

sebuah bangsa yang sifatnya universal.

Baca Juga: Teks UUD 1945 untuk Upacara Bendera Lengkap dengan Link PDF yang Bisa di Download Gratis

2. Upaya apa yang harus dilakukan oleh bangsa Indonesia dalam mencapai kemerdekaan sebagai cita-cita bangsa yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur?

Jawaban :

- Melakukan pemerataan pembangunan di seluruh Indonesia

3. Jelaskan maksud bahwa kemerdekaan Indonesia adalah rahmat Tuhan Yang Mahakuasa!

Jawaban :

Maksudnya adalah bahwa bangsa Indonesia menyadari bahwa tanpa rahmat Tuhan Yang MahaKuasa maka bangsa Indonesia tidak akan merdeka. Kemerdekaan tersebut tidak hanya dari perjuangan para pahlawan tetapi juga atas karunia Tuhan Yang Maha Esa.

Baca Juga: Teks UUD 1945 untuk Upacara Bendera Lengkap dengan Link PDF yang Bisa di Download Gratis

4. Jelaskan makna yang terkandung dalam alinea keempat Pembukaaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945!

Jawaban:

Makna alinea keempat ialah pernyataan pemerintah negara Indonesia untuk mencapai tujuan negara, berdasarkan asas politik kedaulatan rakyat bentuk negara Republik Indonesia dan dasar negara Pancasila.

5. Jelaskan pokok-pokok pikiran yang terdapat dalam Pembukaaan Undang- Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945!

Jawaban:

Baca Juga: Kata-kata Ucapan HUT RI ke-78 Bahasa Indonesia, Penuh Semangat dan Motivasi

- Alinea Pertama : Bahwa negara melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dengan berdasar atas persatuan Indonesia

- Alinea Kedua : Bahwa negara hendak mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

- Alinea Ketiga : Bahwa negara yang berkedaulatan rakyat dengan berdasar atas kerakyatan dan permusyawaratan/perwakilan.

- Alinea Keempat : Bahwa negara berdasarkan atas Ketuhanan Yang Maha Esa, menurut dasar kemanusiaan yang adil dan beradab.

Kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 51 ini diverivikasi oleh Rudi Purnomo, S.Sy (Alumni Hukum IAIN Cirebon).***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler