Berikut Proses Terjadinya Efek Rumah Kaca Kunci Jawaban IPA Kelas 7 SMP Pemanasan Global Halaman 81

- 9 Februari 2022, 05:45 WIB
Ilustrasi belajar. Berikut Proses Terjadinya Efek Rumah Kaca Kunci Jawaban IPA Kelas 7 SMP Pemanasan Global Halaman 81
Ilustrasi belajar. Berikut Proses Terjadinya Efek Rumah Kaca Kunci Jawaban IPA Kelas 7 SMP Pemanasan Global Halaman 81 /Robo Wunderkind

Efek rumah kaca adalah proses pemanasan alami yang terjadi ketika gas-gas tertentu di atmosfer bumi memerangkap panas.

Prosesnya, yaitu ketika radiasi sinar matahari mengenai permukaan bumi, maka akan menyebabkan bumi menjadi panas. radiasi panas bumi akan dipancarkan lagi ke atmosfer.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 SD Halaman 195: Besar Sudut Satu Putaran Penuh

Panas yang kembali dipantulkan oleh bumi terhalang oleh polutan udara sehingga terperangkap dan dipantulkan kembali ke Bumi.

Proses ini akan menahan beberapa panas yang terperangkap kemudian menyebabkan suhu bumi meningkat.

Akibatnya, bumi tetap menjadi hangat dan suhunya semakin meningkat. gas rumah kaca tersebut membiarkan cahaya matahari masuk ke dalam Bumi, akan tetapi gas tersebut memantulkannya kembali ke permukaan bumi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 SD Halaman 195: Menghitung Jumlah Sudut Segi Tujuh

Dengan demikian, kondisi di bumi tetap hangat. Seperti halnya rumah yang dinding-dindingnya terbuat dari kaca.

Sedangkan pemanasan global adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan peningkatan suhu rata-rata atmosfer Bumi dan lautan secara bertahap, serta sebuah perubahan yang diyakini secara permanen mengubah iklim Bumi.

Misalnya pembangunan industri, penggunaan pupuk, meningkatnya emisi gas CO2. Jadi perubahan iklim yang sering dialami oleh kita semua merupakan salah satu dampak dari pemanasan global yang disebabkan oleh manusia.

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Buku Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah