Kapan Bulan Suro 2021 Berakhir? Intip Tanggalnya Berdasarkan Kalender Jawa

10 Agustus 2021, 09:21 WIB
Kapan Bulan Suro 2021 Berakhir? Intip Tanggalnya Berdasarkan Kalender Jawa /Publiktanggamus.com/Pixabay/Bessi

UTARA TIMES – Bulan suro 2021 berakhir tanggal 8 September 2021. Sedangkan malam satu suro jatuh pada tanggal 9 Agustus 2021 kemarin.

Bulan suro 2021 berakhir pada hari Rabu pahing, 8 September 2021 ketika magrib.

Pasalnya bulan suro merupakan salah satu bulan dalam kalender Jawa yang didasarkan pada peredaran bulan mengelilingi bumi.

Baca Juga: Detik-Detik 1 Suro 2021! Simak 4 Mitos Pantangan Bulan Suro, Dianggap Bulan Pembawa Sial

Setelah bulan suro 2021 berakhir, masyarakat akan memasuki bulan sapar pada 8 September 2021 setelah mengrib.

Apabila dihitung berdasarkan kalender Masehi, maka akhir bulan suro 2021 menjadi tanggal 9 September 2021. Hal ini bukan tanpa alasan, sebab kalender masehi mengalami perubahan hari pada pukul 24.00.

Perbedaan ini muncul karena perhitungan Masehi berpedoman pada peredaran bumi mengelilingi matahari.

Alhasil dapat disimpulkan bahwa kalender Jawa termasuk kalender bulan, sedangkan kalender masehi masuk kategori kalender matahari.

Dalam praktiknya, kalender Jawa telah memasuki tahun ke-1955 atau 67 tahun lebih muda dari kalender Masehi.

Baca Juga: Refleksi 1 Muharram 1443 Hijriyah dengan Kata Kata Bijak Alim Ulama untuk Peringati Tahun Baru Islam 2021

Pada tahun ini, pergantian tahun baru pada kalender Jawa juga tampak istimewa.
Pasalnya pergantian tahun terjadi bersamaan dengan 1 Muharram 1443 H.

Kalender Jawa pada dasarnya juga dikenal memiliki 12 bulan. Masing-masing bulan umumnya terdiri dari 29 dan 30 hari.Sedangkan, nama-nama bulan dalam kalender Jawa meliputi:

1. Suro
2. Sapar
3. Mulud
4. Bakda Mulud
5. Jumadilawal
6. Jumadilakhir

Baca Juga: Meriahkan Hari Pramuka 2021 ke-60 yang Diperingati pada 14 Agustus 2021 dengan Twibbon Menarik Ini

7. Rejeb
8. Ruwah
9. Pasa
10. Sawal
11. Sela
12. Besar

Dengan kata lain, bulan suro adalah nama salah satu bulan di kalender Jawa yang muncul pertama kali.

Masyarakat juga akan menjalani bulan suro sebanyak 30 hari, yakni sejak tanggal 9 Agustus 2021 setelah magrib hingga 8 September 2021 ketika magrib.

Nah, setelah bulan suro 2021 berakhir, masyarakat akan memasuki bulan sapar.***

Editor: Anas Bukhori

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler