Berikut ini 10 Kumpulan Ucapan Untuk Tahun Baru Imlek 2022 Selain Gong Xi Fa Cai, Ada Da Ji Da Li

23 Januari 2022, 12:30 WIB
10 Kumpulan Ucapan Untuk Tahun Baru Imlek 2022 Selain Kalimat Gong Xi Fa Cai ada juga Da Ji Da Li, Berikut Selengkapnya /Pixabay.com/CokeLifeCreative

UTARA TIMES –  Februari tinggal menunggu hari. Artinya tinggal menunggu hari datangnya perayaan Tahun Baru Imlek 2022.

Tahun Baru Imlek 2022 identik dengan ucapan Gong Xi Fa Cai yang secara harfiah berarti “semoga mendapat kekayaan yang melimpah”.

Ucapan merupakan hal yang lazim disampaikan oleh siapapun kepada seseorang yang sedang berbahagia atau merayakan hari tertentu termasuk Tahun Baru Imlek 2022.

Akan tetapi ucapan untuk Tahun Baru Imlek 2022 tidak hanya Gong Xi Fa Cai.

Ada banyak ucapan yang bisa Anda tahu dan bisa disampaikan kepada keluarga, kerabat, teman, rekan kerja, dan masyarakat umum.

Baca Juga: Jelang Tahun Baru Imlek 2022, Begini Asal-usul, Tradisi, dan Tujuan Perayaan Imlek

Utara Times akan menyajikannya untuk Anda.

Inilah 10 ucapan untuk Tahun Baru Imlek 2022 yang dikutip Utara Times dari laman Galamedianews Minggu, 23 Januari 2022.

1. Harapan agar semua berjalan lancar bagi penerima salam

Xīn nián kuài lè, wàn shì rú yì : “Selamat Tahun Baru, dan semoga semuanya berjalan sesuai keinginan Anda!”

2. Doa sekaligus harapan untuk kebahagiaan keluarga besar

Hé jiā huānlè : “Semoga semua keluarga bahagia”

Baca Juga: Tujuan Perayaan Imlek dan Budaya Tahun Baru China di Berbagai Negara

3. Ucapkan ini jika ingin meminta angpao kepada orang terdekat

Gōng xǐ fā cái, hóng bāo ná lái : “Semoga kamu bahagia dan sejahtera; beri aku amplop merah (bercanda)”

4. Salam dan Harapan untuk Karir

Gōng zuò shùn lì : “Semuanya berjalan dengan baik dengan pekerjaan Anda”

Baca Juga: Wajib Tahu! Inilah 10 Daftar Lagu Untuk Memeriahkan Perayaan Imlek 2022

5. Karena Tahun Baru Imlek juga dikenal sebagai Festival Musim Semi, kamu juga dapat mengucapkan ini

Chūn jié kuài lè : Selamat festival musim semi!

6. Ucapan Imlek sebagai harapan untuk menginginkan kesehatan, kekayaan, dan keberuntungan

Dà jí dà lì : “Semoga Anda memiliki keberuntungan besar dan keuntungan besar.”

Baca Juga: Kumpulan Twibbon dan Ucapan Imlek 2022 Penuh Makna Cocok diunggah di Sosial Untuk perayaan Tahun Baru Imlek

7. Berharap akan didatangkan lima berkah

Wǔ fú lín mén : “Semoga lima berkah datang kepadamu.” (Umur panjang, kekayaan, kesehatan, kebajikan, dan kematian alami.)

8. Ucapan kepada mereka yang merayakan Tahun Baru Imlek, baik itu keluarga, saudara, teman, atau rekan kerja.

Gong He Xin Xi, Zhu Shenti Jian Kang, Shiye Fada : "Selamat tahun baru, saya harap kamu diberi kesehatan baik dan kemakmuran abadi".

Baca Juga: Imlek 2022 Tanggal Berapa? Berikut 3 Shio Diprediksi Kaya Mendadak

9. Nian nian you yu: Semoga mendapatkan rezeki yang berlimpah setiap tahunnya.

10. Cai yuan guang jin: Semoga mendapatkan harta kekayaan yang berlimpah

Itulah 10 pilihan ucapan yang bisa kamu gunakan saat memberikan selamat Tahun Baru Imlek 2022 nanti selain Gong Xi Fa Cai.***

 

Editor: Nurmaya

Sumber: Galamedia

Tags

Terkini

Terpopuler