KALENDER JAWA Hari Ini 14 Juni 2022 Lengkap Penjelasan Weton Selasa Legi, Hari Naas dan Hari Keberuntungan

14 Juni 2022, 04:45 WIB
KALENDER JAWA Hari Ini 14 Juni 2022 Lengkap Penjelasan Weton Selasa Legi, Hari Naas dan Hari Keberuntungan /Tangkap layar/pixabay.com/WASABIKON-

UTARA TIMES – KALENDER JAWA hari ini 14 Juni 2022 lengkap penjelasan Selasa Legi, hari naas dan hari keberuntungan bisa disimak di sini.

Tanggal 14 Juni 2022 jatuh pada hari Selasa sedangkan dalam kalender Jawanya masuk dalam 14 Selo 1955 Kuningan.

14 Juni 2022 memiliki pasaran Selasa Legi dengan Wuku Kuningan. Berdasarkan kamus kitab primbon Jawa kuno yang telah dititeni oleh para leluhur Jawa, weton Selasa Legi memiliki jumlah neptu yang kecil yaitu 8.

Cek kalender Jawa hari ini 14 Juni 2022 lengkap penjelasan weton Selasa Legi, hari naas dan hari keberuntungan.

Baca Juga: Wuku dan Pasaran Hari Ini 14 Juni 2022 Lengkap Penjelasan Watak dan Sifat Selasa Legi Kuningan

Watak
Pemilik weton Selasa Legi memiliki watak Pendiriannya tidak tetap, suka usil dan kadang mudah sakit hari, tapi ikhlas. Pandai dalam menyimpan rahasia.

Ia berhasil mengerjakan segala sesuatu yang penting. Hidupnya bisa kurang bahagia bila tidak berhati-hati, sebab banyak rintangan dan cobaan yang mesti dilalui.

Hari Naas
Berdasarkan kamus kitab primbon Jawa kuno, weton Selasa Legi dengan jumlah neptu 8 ini mempunyai hari naas yang jatuh pada hari lahirnya sendiri, yaitu Selasa Legi.

Secara keseluruhan hari naas weton Selasa Legi dengan jumlah neptu 8 ini jatuh pada hari Selasa Legi, Jumat Pon, Jumat Wage, Selasa Pon atau jatuh pada pasaran Pahing dan Wage.

Baca Juga: 14 Juni 2022 Hari Apa? Ada Hari Donor Darah Sedunia, Berikut Info Lengkapnya

Untuk bentuk naas sendiri ada berbagai macam. Bisa dari kehilangan, kecelakaan, kesialan, terkena masalah maupun dimarahi atasan.

Jika sudah mengetahui beberapa hari naas dari weton Selasa Legi, maka sangat disarankan agar lebih mendekatkan diri kepada Tuhan yang Maha Kuasa dengan cara bertirakat, berpuasa weton, berdoa, dan selalu berbuat baik kepada sesama.

Hari Keberuntungan
Sementara itu, hari keberuntungan untuk pemilik Selasa Legi dengan jumlah neptu 8 ini jatuh pada hari Sabtu Kliwon, Minggu Legi, dan Senin Pahing.

Hari keberuntungan tersebut bisa digunakan pemilik weton untuk melangsungkan berbagai hajat seperti pindah rumah, membuka usaha atau bisnis, mencari pekerjaan, maupun melangsungkan acara pernikahan.

Demikianlah ulasan mengenai kalender Jawa hari ini 14 Juni 2022 lengkap penjelasan Selasa Legi, hari naas dan hari keberuntungan.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler