Hasil Hitungan Weton Jodoh dibagi 7 Artinya Apa dalam Primbon Jawa? Ini Ramalan dan Caranya

17 Oktober 2023, 09:40 WIB
Hasil Hitungan Weton Jodoh dibagi 7 Artinya Apa dalam Primbon Jawa? Ini Ramalan dan Caranya /Tangkap layar/pixabay.com/rauschenberger

UTARA TIMES – Setiap hitungan weton jodoh mempunyai ramalan dan artinya tersendiri. Hasil perhitungannya juga dapat meramal masa depan rumah tangga pasangan setelah menikah.

Oleh sebab itu, masyarakat Jawa masih mempercayai ramalan dengan hitungan weton jodoh ini untuk kebaikan dengan mengetahui kecocokan kedua pasangan.

Menurut kitab Primbon Jawa, hitungan weton dapat dihasilkan dari berbagai metode, seperti dibagi 4, 5, 7, 7, 8, maupun 9.

Dalam pembahasan kali ini, hitungan weton jodoh akan menggunakan metode dibagi 7. Oleh karena itu simak terus pembahasannya.

Baca Juga: Link Twibbon dengan Desain Menarik yang Cocok Digunakan saat HSN 2023

Diketahui, menurut prediksi dari berbagai sumber, hitungan weton jodoh menggunakan metode dibagi 7 dapat diketahui dengan cara berikut ini.

Cara menghitung weton jodoh dibagi 7

Weton jodoh diketahui berdasarkan weton kelahiran kedua insan yang akan melangsungkan pernikahan.

Dari weton kelahiran tersebut, maka dapat dihitung terlebih dahulu total neptu dari weton keduanya.

Baca Juga: Jadwal Terbaru Kapal PELNI KM Awu, Rute Kumai hingga Kumai dan Syarat Penumpang 

Selanjutnya, dari total neptu weton tersebut akan merujuk pada kecocokan weton jodoh ketemu angka tertentu. Dari sinilah dapat dimulai prediksinya menggunakan metode dibagi 7.

Adapun metode perhitungan weton jodoh dibagi 7 di dalamnya berisi beberapa unsur seperti, Waseso Segoro.

Tunggak Semi, Satrio Wibowo, Sumur Sinobo, Satrio Wirang, Bumi Kapetak, dan Lebu Ketiup Angin.

Baca Juga: Ini Jadwal PPG Prajabatan Gelombang 2 2023, Kapan Pengumuman Tes Substantif Diadakan?

Contohnya, jika pasangan laki-laki dengan weton Minggu Legi akan menikah dengan wanita pemilik weton Kamis Kliwon.

Weton Minggu Legi mempunyai total neptu 10 yang diperoleh dari neptu hari Minggu 5 dan neptu pasaran 5.

Sedangkan untuk weton Kamis Kliwon mempunyai total neptu 17 yang dihasilkan dari penjumlahan neptu Kamis 8 dan neptu pasaran Kliwon 8.

Maka selanjutnya kedua total neptu tersebut dijumlahkan menjadi 10 + 17 hasilnya sama dengan 26. Kedua pasangan tersebut termasuk weton jodoh ketemu 26.

Baca Juga: Ramalan Shio yang Bakal Sukses dan Beruntung di Tahun 2024, Apa Kamu Salah Satunya?

Hitungan weton jodoh ketemu 26 dibagi 7 maka hasilnya adalah sisa 5. Yakni jatuh pada Satrio Wirang.

Artinya jika kedua pasangan akan menikah maka kehidupan tuah tangganya akan penuh cobaan dan rintangan.

Meski demikian, pasangan ini juga akan berpotensi kaya raya. Sebab dalam hitungan weton jodoh ketemu 26 salah satu kelebihannya adalah dikaruniai banyak rezeki.

Demikian beberapa cara dan prediksi mengenai hitungan weton jodoh berdasarkan metode dibagi 7 disertai caranya.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler