Kalender Jawa Hari Ini 25 Agustus 2022, Lengkap Penjelasan Weton Kamis Pon, Hitungan Neptu dan Hari Naas

- 24 Agustus 2022, 21:55 WIB
Kalender Jawa Hari Ini 25 Agustus 2022, Lengkap Penjelasan Weton Kamis Pon, Hitungan Neptu dan Hari Naas
Kalender Jawa Hari Ini 25 Agustus 2022, Lengkap Penjelasan Weton Kamis Pon, Hitungan Neptu dan Hari Naas /Kustawa Esye/

UTARA TIMES - Kalender Jawa hari ini 25 Agustus 2022, lengkap penjelasan weton Kamis Pon, hitungan neptu, hari naas dan hari keberuntungan bisa disimak di sini.

Tanggal 25 Agustus 2022 jatuh pada hari Kamis, sementara dalam penanggalan Jawanya masuk 27 Suro tahun 19556 Alip.

Tanggal 25 Agustus 2022 sendiri menurut kalender Jawa hari bertepatan dengan hari Kamis pasaran Pon dan wuku Wuye.

Berikut kalender Jawa hari ini 25 Agustus 2022, lengkap penjelasan weton Kamis Pon, hitungan neptu, hari naas dan hari keberuntungan

Baca Juga: Link Live Streaming Barcelona vs Man City Dimana, Jam Berapa? Simak Jadwal Siaran Langsung di Sini

Watak Kamis Pon

Pemilik weton Kamis Pon baik budinya, segala yang dikerjakan berhasil. Ia juga murah hati dan tidak berat sebelah.

Bicara pemilik weton Kamis Pon cukup ditakuti. Ia mempunyai kedudukan yang tinggi dalam pekerjaan atau usaha sehingga terkenal dalam masyarakat. Apa yang dicita-citakan mudah terwujud.

Baca Juga: Inilah Profil Syukri Zen: Anggota DPRD Palembang Fraksi Gerinda yang Lakukan Penganiayaan di SPBU

Hitungan Neptu

Adapun dalam perhitungan primbon Jawa, Kamis Pon ini memilih hitungan neptu 15. Orang dengan neptu 15 ini termasuk orang pemikir dan senang menuntut ilmu. Mempunyai kemauan yang kuat dan cita-cita yang tinggi. Suka disanjung sekalipun sifat itu tersembunyi.

Hari Naas

Kamis Pon dengan jumlah neptu 15 mempunyai hari naas yang jatuh pada hari lahirnya sendiri, yaitu Kamis Pon. Selain itu, hari naasnya juga jatuh di Sabtu Kliwon & Kamis Paing

Jika kebetulan ada orang tua yang sudah wafat, weton hari wafatnya juga merupakan hari naas pemilik weton.

Baca Juga: Tanggal 25 Agustus 2022 Memperingati Apa, Hari Apa? Ada Hari Perumahan Nasional, Simak Sejarah Lengkapnya

Hari Keberuntungan

Sementara untuk hari keberuntungan weton Kamis Pon adalah Rabu Pon, Jumat Kliwon, Sabtu Legi, Minggu Pahing, dan Minggu Wage.

Hari keberuntungan tersebut bisa digunakan pemilik weton untuk melangsungkan berbagai hajat seperti pindah rumah, membuka usaha atau bisnis, mencari pekerjaan, maupun melangsungkan acara pernikahan.

Baca Juga: SEDANG TAYANG! Siaran Langsung Persija vs Persita di BRI Liga 1, Tinggal Klik Link Streamingnya di Sini

Demikianlah ulasan mengenai kalender Jawa hari ini 25 Agustus 2022, lengkap penjelasan weton Kamis Pon, hitungan neptu, hari naas dan hari keberuntungan.***

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: YouTube Mbah Sunan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah