Aura Senin Legi Dipengaruhi Satria Wibawa, Begini Menurut Primbon Jawa

- 30 Januari 2023, 06:09 WIB
Aura Senin Legi Dipengaruhi Satria Wibawa, Begini Menurut Primbon Jawa
Aura Senin Legi Dipengaruhi Satria Wibawa, Begini Menurut Primbon Jawa /Kustawa Esye/

UTARA TIMES - Aura Senin Legi memang tidak diragukan lagi keistimewaannya menurut Primbon Jawa.

Rupanya Senin legi memiliki keistimewaan dari weton-weton lainnya, salah satunya ialah dipengaruhi aura Satria Wibawa.

Bila dipengaruhi aura Satria Wibawa, pemilik Senin legi diprediksi bakal mendapatkan fenomena eksentrik seperti halnya disukai banyak orang.

Selain itu, Senin Legi diramal segera memperoleh anugerah yang tidak disangka-sangka sebelumnya.

Baca Juga: Cek Keistimewaan Weton Senin Legi, Memiliki Aura Pengasihan yang Tinggi

Hal itu berdasarkan hasil dari hitungan Senin Legi menurut kitab kuno Primbon Jawa.

Untuk lebih jelasnya berikut ramalan Senin Legi menurut Primbon Jawa antara lain:

Weton: Senin Legi.

Mongso: kapitu:

Wuku: julungpujud.

Menurut Primbon Jawa bahwa Senin Legi aura yang terpancarnya berupa sifat yang suka menjelajah baik secara fisik ataupun pikiran.

Baca Juga: Dapat Rezeki Nomplok! 3 Shio Sukses dan Kaya di Bulan Februari 2023

Artinya weton Senin Legi menyukai sesuatu hal baru untuk mereka pelajari lebih dalam.

Sayangnya, sifat weton Senin Legi yang suka mencari sesuatu hal baru menjadi masalah tersendiri.

Weton Senin Legi seringkali mencampuri urusan orang lain, sehingga terkadang menjadi bumerang bagi diri sendiri.

Baca Juga: 4 Weton Sugih Rezeki di Bulan Februari 2023, Rezeki Lancar, Keluarga Bahagia, Impian Terwujud

Aura weton Senin Legi ibarat dalam kehidupan ialah seperti Satria Wibawa, dengan lambang alam berupa bulan dan simbol binatangnya ialah kucing.

Menurut Primbon Jawa weton Senin Legi sifatnya pendiam, berani dan jujur.

Banyak orang yang menyukainya, karena sikapnya yang ramah dan bersahabat kepada siapa pun, dalam pekerjaan juga disenangi pimpinannya.

Baca Juga: Jadwal KJP Februari 2023 Kapan Cair? Begini Ketentuan Penerima Manfaat untuk Jenjang SD, SMP dan SMA

Kalau dia seorang pemimpin, sangat disegani oleh bawahannya. Sehingga kariernya terus menanjak.

Termasuk berdagang maupun wiraswasta, diprediksi sering mendapat kemudahan-kemudahan.

Bahkan weton Senin Legi diramal dapat menduduki jabatan tinggi dan hidupnya berbahagia.

Hasil ramalan Senin legi ini sesuai dengan orbit weton yang bertemu dengan mongso kapitu dan wuku julungpujud. 

Demikian ramalan Senin Legi dipengaruhi Satria Wibawa menurut Primbon Jawa.***

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x