Anies Baswedan Ditetapkan Jadi Tersangka Oleh KPK? Cek Faktanya

25 September 2021, 17:48 WIB
Anies Baswedan Ditetapkan Jadi Tersangka Oleh KPK? Cek Faktanya //Instagram.com/@aniesbaswedan

UTARA TIMES - Beredar di media Youtube sebuah video berdurasi 8 menit berisi mengenai KPK resmi menetapkan Anies Baswedan menjadi tersangka.

Video yang beredar di Youtube tersebut diunggah melalui kanal Pojok Dunia yang mengabarkan Anies Baswedan ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK.

Video tentang Anies Baswedan yang ditetapkan tersangka oleh KPK ini muncul pada 22 september 2021.

Baca Juga: Aksi Bejat! Ayah Memperkosa Anak Kandungnya Sendiri di Madina, Diawali Mengajak Menonton Film

Sejak Rabu hingga Kamis video tersebut diputar sebanyak 69.000 dan menerima 227 Komentar

Dalam unggahan itu, berbunyi :
RESMI JADI TERSANGKA, ANIES TAK BISA MENGELAK, PENYIDIK KPK TEMUKAN INI." Tulis Youtube Pojok Dunia pada 22 September 2021.

Lalu benarkah Anies Baswedan ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK ?

Anies Baswedan Ditetapkan Jadi Tersangka Oleh KPK? Cek Faktanya


Sebagaimana penulusuran Utara Times, Video berdurasi 8 menit itu tidak membahas status tersangka Anies Baswedan.

Baca Juga: Prediksi AC Milan vs Atletico Madrid di Liga Champion 2021 2022, Rabu 29 September 2021

Video tersebut hanya melaporkan terkait proses pemeriksaan Gubernur DKI itu yang dilaksanakan pada Selasa,21 September 2021 terkait dugaan kasus korupsi pengadaan tanah Munjul, DKI Jakarta.

Dikutip dari Antara, Gubernur Anies Baswedan memenuhi panggilan KPK pada hari selasa untuk diperiksa sebagai saksi dalam penyidikan kasus korupsi pengadaan tanah Munjul.

Dengan berita yang disampaikan berbagai sumber, maka dapat disimpulkan bahwa tidak benar jika Anies Baswedan ditetapkan sebagai tersangka sebagaimana disampaikan akun Youtube Pojok Dunia alias Hoaks ***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler