Jelang Mudik 2023, Inilah 9 Titik Lokasi Penitipan Kendaraan Motor dan Mobil Gratis di Jakarta Barat

15 April 2023, 22:31 WIB
Jelang Mudik 2023, Inilah 9 Titik Lokasi Penitipan Kendaraan Motor dan Mobil Gratis di Jakarta Barat/fill / 585 images/fixabay /

UTARA TIMES - Berikut ini informasi mengenai 9 titik lokasi penitipan kendaraan motor dan mobil gratis lengkap dengan nomer telepon tempat yang bisa dimanfaatkan jelang mudik 2023 ini.

9 titik lokasi penitipan kendaraan pribadi motor dan mobil berikut ini dijamin Gratis yang disediakan oleh Polres Jakarta Barat untuk memudahkan Anda yang memilih mudik 2023 menggunakan transportasi umum.

9 lokasi penitipan kendaraan motor dan mobil yang tersebar di Jakarta Barat ini akan tersedia selama cuti lebaran 2023 yaitu tanggal 19 hingga 25 April mendatang.

 

Sehingga masyarakat yang ingin mudik 2023 di tanggal tersebut, tidak perlu khawatir lagi apabila ingin menitipkan kendaraan pribadi khususnya di daerah Jakarta Barat.

Baca Juga: Saksikan Jam Tayang Timnas Indonesia U-22 vs Lebanon dalam Jadwal ANTV Minggu 16 April 2023

Hal ini diperkuat dengan pernyataan Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol. M Syahduddi yang mengatakan tujuan diadakan program tersebut adalah untuk memudahkan masyarakat yang mudik tanpa khawatir meninggalkan kendaraannya di Jakarta Barat.

Bagi yang ingin menitipkan kendaraan di 9 lokasi ini mereka hanya perlu membawa kartu identitas berupa BPKB atau STNK kendaraan, dan KTP atau KK.

Selanjutnya petugas akan memprotes pendataan apabila berkas telah lengkap.

 

Lebih lanjut, Syahdudi menegaskan bahwa layanan ini gratis tidak dipungut biaya apapun. Dan pelayan serta penjagaan akan dilakukan selama 24 jam nonstop.

Baca Juga: Kumpulan Lengkap Link CCTV Online dari Kemenhub, Pantau Arus Mudik 2023 di Tol Cikampek hingga Pejagan

Berikut ini 9 lokasi penitipan motor dan mobil di Jakarta Barat disertai dengan nomer teleponnya:

1. Polres Metro Jakarta Barat - 0813 8034 1087

2. Polsek Metro Tamansari - 0813 1888 8202

3. Polsek Palmerah - 0813 2793 210

4. Polsek Tanjung Duren - 0813 8347 6646

 

5. Polsek Kalideres - 0858 1433 7594

6. Polsek Kembangan - 0856 9770 3541

Baca Juga: Kumpulan Lengkap Link CCTV Online dari Kemenhub, Pantau Arus Mudik 2023 di Tol Cikampek hingga Pejagan

7. Polsek Kebon Jeruk - 021 548 3479

8. Polsek Cengkareng - 0821 1432 9177

9. Polsek Tambora - 0817 1717 8687

Demikian itulah 9 titik lokasi penitipan kendaraan motor dan mobil jelang mudik 2023 disertai dengan nomer telepon tempat.***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler