Survei Pasangan Capres-Cawapares 2024: Koalisi Prabowo-Puan Unggul di antara Pasangan Tokoh Lainnya

- 2 April 2021, 07:41 WIB
Survei Pasangan Capres-Cawapares 2024: Koalisi Prabowo-Puan Unggul di antara Pasangan Tokoh Lainnya
Survei Pasangan Capres-Cawapares 2024: Koalisi Prabowo-Puan Unggul di antara Pasangan Tokoh Lainnya /ANTARA/

UTARA TIMES - Survei pasangan capres-cawapres 2024 yang dilakukan oleh Polmatrix menghasilkan koalisi Prabowo-Puan sebagai pemenang di antara para tokoh lainnya.

Koalisi Prabowo-Puan dalam survei capres dan cawapres 2024 mendapatkan angka sebesar 19,2 persen. Disusul pasangan JK-Anies dengan perolehan 16,4 persen. Di posisi ketiga bertengger Ganjar-Khofifah dengan perolehan 15,6 persen.

Menurut Direktur Eksekutif Polmatrix Indonesia, Dendik Rulianto bahwa survei pasangan capres dan cawapres 2024 dapat menjadi gambaran ke depan dalam peta partai politik di Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 2 April 2021 Full Episode, Angga Berhasil Meyakinkan Mama Rosa Soal Kasus Andin

“Simulasi paslon Pilpres 2024 ini bisa memberikan gambaran peta dukungan terhadap para kandidat, dan patut diperhitungkan oleh partai-partai politik yang bakal mengusung,” ujar Dendik.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Kode Redeem ML Jumat 2 April 2021, Rebut Ribuan EXP, Gold, Hingga Diamond!

Polmatrix melakukan simulasi pasangan capres cawapres 2024 kepada 2.000 orang yang mewakili 34 provinsi.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru Jumat 2 April 2021, Lengkapi Skin Weapons Langka Awal Bulan Ini!

Lebih lanjut, Dendik mengatakan bahwa walaupun pasangan Prabowo-Puan unggul di antara pasangan lainnya, namun koalisi Gerindra dan PDIP perlu kerja yang lebih keras lagi untuk mendongkrak elektoralnya.

Baca Juga: Kode Redeem ML Jumat 2 April 2021, Tersedia Skin Legend Beberapa Hero Hari Ini!

“Pasangan Prabowo-Puan paling diunggulkan publik dalam laga pemilu 2024, tetapi mendapat penantang kuat dari JK-Anies dan Ganjar-Khofifah, serta RK-AHY. Koalisi yang terbangun antara PDIP dan Gerindra tampaknya perlu bekerja lebih ekstra,” ujar Dendik.

Baca Juga: Cara Dapatkan Kode Redeem FF Terbaru Jumat 2 April 2021, Segera Tukarkan untuk Dapatkan Hadiah dari Garena FF

Berikut hasil survei capres-cawapres 2024 yang dilakukan oleh Polmatrix Indonesia:

1. Prabowo-Puan 19,2 persen
2. JK-Anies 16,4 persen
3. Ganjar-Khofifah 15,6 persen
4. RK-AHY 12,3 persen
5. Airlangga-Sandiaga 4,7 persen
6. Erick-Tito 3,2 persen
7. Gatot-Rizieq 1,3 persen
8. TT/TJ 27,3 persen

Baca Juga: BOCORAN Ikatan Cinta 2 Maret 2021 Full Episode, Mama Rosa Terkejut Saat Tahu Alasan Al Menikahi Andin

Survei ini dilakukan pada 20-25 Maret 2021 melalui telepon terhadap responden survei sejak 2019 yang dipilih secara acak.

Survei ini memiliki margin of eror sebesar ± 2,2 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.***

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah