Ambarita Viral Intip Ponsel Remaja Secara Paksa: Kini Diperiksa Propam, Apakah Dipecat?

- 20 Oktober 2021, 12:10 WIB
MP Ambarita/ Tangkapan Layar Youtube Raimas Backbone Official
MP Ambarita/ Tangkapan Layar Youtube Raimas Backbone Official /

UTARA TIMES – Baru-baru ini jagad maya dihebohkan dengan video viral Aipda Monang Parlindungan Ambarita yang intip ponsel remaja secara paksa.

Dalam video yang sempat viral di media sosial Twitter, terekam Ambarita intip ponsel remaja secara paksa saat melakukan patroli.

Sontak aksi Ambarita intip ponsel remaja secara paksa mendapat sorotan dari berbagai kalangan, bahkan Ambarita dikabarkan menjalani pemeriksaan oleh Propam Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Jenis Meteran Kain untuk Membuat Baju, Simak Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 3 SD Halaman 56

Hal ini bukan tanpa alasan, sebab viralnya aksi Ambarita diduga telah melanggar prosedur. Dugaan pelanggaran terjadi ketika melakukan penggeledahan terhadap ponsel remaja yang ada di dalam video.

Lantas, apakah Ambarita benar-benar melanggar prosedur dan mengalami pemecatan?

Dalam praktiknya Ambarita tidak mengalami pemecatan, melainkan dimutasi menjadi Bintang Bidang Humas Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Prediksi Chelsea vs Malmo di Liga Champion Kamis, 21 Oktober 2021

Alasannya karena Ambarita dinilai piawai dalam mengolah media sosial bersama Aiptu Jakaria.

“Kenapa ke Humas? Karena Pak Jacklyn ini salah satu yang punya bakat bagus sekali dalam bermain di media sosial,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus sebagaimana dilansir Utara Times dari Antara pada Selasa, 19 Oktober 2021.

Halaman:

Editor: Nur Umar

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x