Begini Terobosan yang Dilakukan Lintasarta untuk Membangun Negeri, Ada Program Pendampingan Desa Digital!

- 30 Maret 2022, 21:10 WIB
Begini Terobosan yang Dilakukan Lintasarta untuk Membangun Negeri, Ada Program Pendampingan Desa Digital!
Begini Terobosan yang Dilakukan Lintasarta untuk Membangun Negeri, Ada Program Pendampingan Desa Digital! /Lintasarta/Utara Times

UTARA TIMES - Lintasarta adalah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi informasi dan komunikasi. Perusahaan ini memiliki program untuk membangun negeri.

Terobosan yang dilakukan Lintasarta salah satunya ialah membangun Desa Digital. Saat ini program tersebut dilaksanakan di Jawa Barat.

Menurut keterangan General Manager Central Indonesia Regional Lintasarta, Choirul Friyuana program desa digital tersebut sifatnya berkelanjutan.

Baca Juga: 15 Ucapan Menyambut Ramadhan 2022, Penuh Makna dan Doa Suka Cita Ramadhan

Pihak Lintasarta tidak hanya menyiapkan infrastruktur tetapi juga menyediakan program pendampingan kepada kader TIK desa.

“Program ini berkelanjutan, dukungan tidak hanya penyediaan infrastruktur tapi juga melalui kegiatan pelatihan kepada kader TIK desa,” kata Choirul Friyuana dalam keterangan tertulis.

Program pelatihan yang disediakan tersebut adalah seputar pengetahuan, pembangunan, dan perawatan tower.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 8 SMP Halaman 217: Uji Kompetensi 8 Menentukan Luas Permukaan Limas T. ABCD

Tak hanya itu, kader TIK desa juga diberikan pelatihan tentang pemanfaatan jaringan internet bagi masyarakat desa.

Bekal kemampuan seperti pengembangan website dan pemasaran digital diberikan Lintasarta kepada masyarakat desa lewat CSR Lintasarta Mengajar.

Halaman:

Editor: Nur Umar

Sumber: Lintasarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah