Berita Ganjil Genap Puncak Bogor Tanggal 5-7 Agustus 2022, Lengkap dengan Jam Berlaku

- 5 Agustus 2022, 21:50 WIB
Berita Ganjil Genap Puncak Bogor Tanggal  5 – 7 Agustus 2022, Lengkap dengan Jam Berlaku
Berita Ganjil Genap Puncak Bogor Tanggal 5 – 7 Agustus 2022, Lengkap dengan Jam Berlaku /Pikiran Rakyat/Amir Faisol/

UTARA TIMES Berikut informasi ganjil genap Puncak Bogor untuk tanggal 5 – 7 Agustus 2022, lengkap dengan jam berlakunya.

Informasi ganjil genap Bogor untuk tanggal 5-7 Agustus 2022, ini diperlukan bagi anda yang hendak menghabiskan akhir pekan di kawasan wisata Puncak Bogor.

Pemberlakukan ganjil genap Puncak Bogor tanggal 5-7 Agustus 2022 ini dilakukan oleh Kepolisian Resor Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Jadwal Sinema Horor Asia Jumat 5 Agustus 2022 Chaya The Legend of Princess, Berikut Sinopsisnya

Kepolisian Resor Kabupaten Bogor menerapkan sistem ganjil genap Puncak Bogor 5-7 Agustus 2022 ini sebagai upaya mengurai kemacetan di kawasan wisata Puncak Bogor, saat akhir pekan.

Masyarakat sekitar DKI diketahui masih menjadikan kawasan Puncak Bogor sebagai tempat untuk menghabiskan waktu akhir pekan.

Dikutip dari Instagram @TMCPolresBogor Untuk jam operasional ganjil genap kawasan Puncak Bogor dilakukan setiap akhir pekan selama 3 hari berturut-turut tanpa jeda.

Baca Juga: Kalender Jawa Hari Ini 6 Agustus 2022 Lengkap Penjelasan Weton Sabtu Wage, Hari Naas dan Hari Keberuntungan

Dimulai pada hari Jumat pukul 14.00 WIB ganjil genap Puncak Bogor berlaku hingga hari Minggu pukul 24.00 WIB.

Selain itu, ganjil genap juga dilakukan pada saat hari libur nasional yang ditandai dengan tanggal merah dimulai H-1 hari libur tersebut pukul 14.00 WIB hingga hari libur nasional itu pukul 24.00 WIB

Halaman:

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah