Watchdoc Gelar Nobar Film UNDOCUMENTED : Nasib Pekerja Migran selama Pandemi Covid-19 Bersama Buruh Migran

- 10 Maret 2023, 16:20 WIB
Watchdoc Gelar Nobar Film “UNDOCUMENTED : Nasib Pekerja Migran selama Pandemi Covid-19” Bersama Buruh Migran
Watchdoc Gelar Nobar Film “UNDOCUMENTED : Nasib Pekerja Migran selama Pandemi Covid-19” Bersama Buruh Migran /

 

UTARA TIMES – Watchdoc gelar nobar film dokumenter terbaru dengan judul “UNDOCUMENTED : Nasib Pekerja Migran selama Pandemi Covid 19” pada 7 Maret 2023 lalu.

Acara nobar dilaksanakan di amphiteater Visinema Picture, Cilandak, Jakarta Selatan bersama para aktivis buruh migran Indonesia.

Film dokumenter “UNDOCUMENTED : Nasib Pekerja Migran selama Pandemi Covid 19” mengisahkan tentang pekerja migran yang menderita dalam pusaran wabah Covid 19 yang muncul pertama kali saat pemerintah Indonesia menyebarkan misi kemanusiaan untuk mengevakuasi Warga Negara Indonesia yang terjebak di kota Wuhan, Cina.

Seperti diketahui Tahun 2019, dunia dihebohkan oleh merebaknya virus Corona. Virus yang berasal dari sebuah pasar di kota Wuhan, Cina itu kemudian merebak dan menyebar ke hampir seluruh negara di dunia.

Baca Juga: Daftar Pemain Di Bulan Suci Ini, Series Ramadhan 2023 yang Dibintangi Titi Kamal

Di Indonesia sendiri, Covid-19 pertama kali terdeteksi pada tanggal 2 Maret 2020 dan kemudian menyebar menjadi pandemi di seluruh negeri. Hingga Februari 2023, jumlah total penderita Covid-19 mencap 6.732.618 dengan jumlah meninggal 160.860 orang.

Sementara itu, film dokumenter terbaru produksi Watchdoc Documenteray berjudul “UNDOCUMENTED : Nasib Pekerja Migran selama Pandemi Covid-19” mengangkat nasib para pekerja migran Indonesia di Malaysia.

“UNDOCUMENTED : Nasib Pekerja Migran selama Pandemi Covid-19” menggambarkan bagaimana Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Malaysia terkurung di kongsi (bedeng tempat tinggal mereka selama bekerja di Malaysia) yang kelaparan karena tidak bisa bekerja dan tidak bisa membeli makanan akibat kebijakan Lockdown yang diberlakukan Kerajaan Malaysia.

Halaman:

Editor: Suryana Hafidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x