Setelah Pratama Arhan, Tokyo Verdy Incar Pemain Indonesia Lainnya

27 Maret 2022, 09:10 WIB
Pratama Arhan Menjadi Incaran Tokyo Verdy Hingga Berencana Mengunjungi Indonesia /Instagram Tokyo Verdy

UTARA TIMESBerikut adalahh informasi bahwasanya Pratama Arhan sedang diincar oleh Tokyo Verdy.

Belakangan ini Tokyo Verdy diberitakan sedang berencana menyambangi Indonesia untuk memantau langsung bakat pemain Tanah Air untuk direkrut.

Pratama Arhan menjadi pemmain pertama yang menjadi incara Tokyo Verdy.

Menurut Atsuhiko Ejiri Manager Tokyo Verdy meyakini bahwa Indonesia memiliki pemain yang berkualitas. Oleh karena itu Tokyo Verdy berencana ingin mengunjungi Indonesia.

Baca Juga: Wedding Agreement The Series Berapa Episode? Simak Jadwal Tayang Lengkapnya di Sini!

Sebagaimana dilansir Utara Times dari goal.com, berikut adalah infromasi lengkapnya.

Manager Atsuhiko Ejiri mengatakan bahwa dirinya berencana akan mengambil pemain Indonesia setelah Arhan.

"Adanya program penerimaan Arhan dari Indonesia kepada Verdy, itu juga membuat kami memiliki keinginan untuk mengambil para pemain dari Indonesia ke depannya,”. Ujarnya.

Baca Juga: Link Nonton Yowis Ben 3 dan Lengkap dengan Daftar Pemainnya Termasuk Anya Geraldine dan Cut Meyriska

Tidak hanya mencari pemain berkualitas saja di Indonesia, Ejiri menyebut Tokyo Verdy juga ingin bekerja sama dengan klub Tanah Air.

Ia mengatakan bahwa sedang memiliki optimistis untuk melakukan kolaborasi dengan tim Tanah Air karena yakin bakal membawa dampak positif.

"Apabila virus corona makin menurun kami ingin melakukan kunjungan ke Indonesia dan melakukan kerja sama dengan klub-klub dan akademi sepakbola yang ada di Indonesia,”.

Baca Juga: Profil dan Biodata Dea Panendra, Pemeran Khansa Film Jakarta vs Everybody: Ada Usia, Profesi dan Instagram

“Kami yang ada di Verdy berencana untuk membawa junior tim kami ke Indonesia dan kami ingin melihat para pemain yang ada di Indonesia. Kami berharap rencana yang telah kami susun ini dapat terlaksana dengan baik," ujar Atsuhiko Ejiri

Sementara Duta Besar Republik Indonesia (KBRI) untuk Jepang, Heri Akhmadi, menyatakan siap membantu pemain Indonesia untuk mengikuti jejak Arhan.

Menurutnya, hal tersebut akan meningkatkan kualitas persepakbolaan nasional.

Baca Juga: Viral Foto Lisa Blackpink Jalan Bareng Austin Butler dan Direktur Brand Celine, Netizen: Wah, Ada Proyek Ni

"Kami memastikan bahwa KBRI akan mendukung dan memfasilitasi kerja sama antara klub-klub Indonesia yang tertarik dengan klub Jepang," ujar Heri Akhmadi.

Menurut Heri Akhmadi ,"Tentunya kerja sama ini diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap peningkatan kualitas sepakbola Indonesia. Mengingat saat ini para pemain muda berbakat tengah menjadi perhatian berbagai klub luar negeri,".

Baca Juga: V BTS Dinobatkan Sebagai Penyanyi Pria Paling Tampan, Kalahkan Baekhyun EXO dan Justin

Demikianlah informasi mengenai ketertarikan Tokyo Verdy terhadap timnas Tanah Air.***

 

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: goal.com

Tags

Terkini

Terpopuler