Prediksi Lineup Inggris vs Iran di Fase Grup Piala dunia 2022, Trent Alexander Punya Dua Tugas

15 November 2022, 03:05 WIB
Prediksi lineup Timnas Inggris vs Iran /Tangkapan layar Youtube FootWorld/

 

UTARA TIMES - Timnas Inggris dijadwalkan melakoni laga fase grup Piala Dunia 2022 melawan Timnas Iran. 

Laga itu akan digelar pada Senin malam 21 November 2022, kick off pukul 20.00 WIB.  

Mengincar tiga poin pertama pada laga pembuka Piala Dunia 2022 di Qatar, Timnas Inggris diperkirakan bakal menerapkan formasi 4-2-3-1.  

Dengan strategi formasi tersebut, tim asuhan Gareth Southgate itu, tentu bakal memasang gelandang bertahan berkualitas untuk menopang lini pertahanan saat bentrok melawan Iran di Piala Dunia 2022. 

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022, 21-23 November 2022 di SCTV dan Moji TV

Daftar pemain Timnas Inggris yang diprediksi masuk starting lineup adalah Pickford; Walker, Stones, Dier, Trippier; Bellingham, Rice ; Alexander-Arnold, Foden, Saka; Harry Kane. 

Skema dipilihnya pemain-pemain itu, menurut ulasan sportsmole sebagaimana dikutip Utara times, dipercaya mampu membuat lini tengah bekerja efektif, baik saat bertahan maupun saat menyerang. 

Sementara itu, untuk penjaga gawang, Timnas Inggris bisa mengandalkan Jordan Pickford yang jam terbangnya di kompetisi besar, sejauh ini belum tertandingi. 

Baca Juga: Berikut ini Latihan Contoh Soal untuk Tes Tulis di Seleksi PPK dalam Pemilu 2024

Untuk benteng pertahanan, Sportsmole menyebut Timnas Inggris bakal kokoh jika dikawal Kyle Walker, John Stones, Eric Dier dan Kieran Trippier.

Pilihan itu digadang-gadang lebih ideal ketimbang memasang Harry Maguire dan Luke Shaw. 

Sementara Jude Bellingham dan Declan Rice, cocok menempati pos gelandang bertahan Timnas Inggris. 

Keduanya bisa dengan mobile, naik turun lapangan secara efektif dan dapat menjadi aset untuk kembali. 

Baca Juga: Inilah 6 Weton Menurut Primbon Jawa yang Akan Kaya di Tahun 2023, Simak Informasinya Disini

Adapun bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold, ia bisa ikut membangun inisiatif serangan, di samping bertahan. 

Atau Trent Alexander juga bisa menempati gelandang sayap menemani Phil Foden dan Bukayo Saka. 

Sementara itu, lini serang akan ditempati oleh striker Harry Kane. 

Baca Juga: Terbaru! Link Twibbon Hari Guru Nasional Diperingati pada Tanggal 25 November

Ketajaman Harry Kane masih terbukti di klub, di mana ia masih mencetak gol secara teratur. 

Selain diplot untuk mencetak gol, Kane juga bisa ambil peran untuk melayani rekannya. 

Lalu, bagaimanakah rekor pertandingan Timnas Inggris dan Timnas Iran. 

Catatan laga Timnas Inggris  

England 3-3 Germany 

Baca Juga: Sinopsis Gopi Selasa 15 November 2022: Sameera Menjebak Jaggi, Urmila dan Seeta

Italy 1-0 England 

England 0-4 Hungary 

England 0-0 Italy 

Germany 1-1 England 

Hungary 1-0 England 

Catatan laga Timnas Iran 

Iran 1-0 Nicaragua 

South Korea 2-0 Iran

Itulah informasi prediksi Timnas Inggris vs Timnas Iran, di laga fase grup Piala dunia 2022 di Qatar.***

Editor: Fariz Amrullah

Tags

Terkini

Terpopuler