Jelang Sudirman Cup 2021, Inilah Kilas Balik Kesuksesan Indonesia dalam Merebut Piala Sudirman di Tahun 1989

- 19 September 2021, 11:45 WIB
Kilas balik kesuksesan Indonesia dalam merebut Piala Sudirman pada tahun 1989
Kilas balik kesuksesan Indonesia dalam merebut Piala Sudirman pada tahun 1989 /

UTARA TIMES - Sudirman Cup 2021 akan segera berlangsung pada 26 September hingga 3 Oktober 2021 di Vantaa, Finlandia.

Indonesia menaruh harapan besar agar dapat membawa pulang Piala Sudirman sejak 1989 lalu dalam ajang Sudirman Cup 2021.

Menjelang ajang Sudirman Cup 2021, berikut adalah kilas balik perjalanan sukses Indonesia dalam merebut Piala Sudirman pada 1989.

Baca Juga: Cek PIP 2021 dan Status Penerima untuk SD, SMP, SMA, SMK Kapan Cair via pip.kemdikbud.go.id

Piala Sudirman 1989 menjadi sejarah yang tak terlupakan bagi Indonesia, lantaran turnamen lambang supremasi bulutangkis tersebut pertama kali dimainkan dengan Jakarta sebagai tuan rumah.

Perjuangan pantang menyerah menjadi kunci kemenangan tim merah putih kala itu.

Di babak final saat melawan Korea, Indonesia harus ketinggalan dua poin pertamanya. Ganda putra Eddy Hartono/Rudy Gunawan yang diturunkan untuk melawan Park Joo Bong/Kim Moon soo harus kalah 9-15, 15-8, 13-15. Ini membuat Korea sementara unggul 1-0 atas Indonesia.

Memasuki partai kedua, Verawaty Fajrin/Yanti Kusmiati juga terpaksa kalah dua game langsung 12-15, 6-15 dari Hwang Hye Young/Chung So Young. Indonesia kembali tertinggal 0-2.

Baca Juga: Ayah Taqy Malik Disebut Nafsu Tinggi dan Tidak Kuat, Marlina Mengaku Kaget Ajakan Hubungan Seksual Tak Lazim

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: PB Djarum


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah