Indonesia Menang Lawan China Taipei, Ketum PSSI: Jangan Terlena!

- 7 Oktober 2021, 22:49 WIB
Ilustrasi Indonesia Menang Lawan China Taipei, Ketum PSSI: Jangan Terlena!
Ilustrasi Indonesia Menang Lawan China Taipei, Ketum PSSI: Jangan Terlena! /Instagram @pssi

UTARA TIMES – Hasil pertandingan Indonesia vs China Taipei pada Kamis, 7 Oktober 2021 menghasilkan Indonesia sebagai pemenangnya.

Indonesia menang melawan China Taipei dengan skor 2-1. Pertandingan ini dihelat di Buriram Stadium, Thailand.

Menanggapi kemenangan Indonesia lawan China Taipei ini, Ketum PSSI, Mochamad Iriawan memberikan evaluasi kepada skuat.

Baca Juga: Highlight Indonesia vs China Taipei, Indonesia Amankan Leg Pertama

"Alhamdulillah, kami bersyukur hari ini timnas Indonesia mampu meraih kemenangan,” ucapnya.

Iriawan berterima kasih kepada para pemain yang telah berjuang untuk kemenangan pertandingan yang penting ini.

Gol Indonesia dicetai oleh Ramai Rumakiek pada menit ke-19 dan Evan Dimas menit 51'. Dengan kemenangan ini, Indonesia semakin dekat untuk lolos ke babak kualifikasi Piala Asia 2023 mendatang.

Ia juga menekankan pada skuat garuda agar tetap fokus, jangan terlalu percaya diri dan jangan terlena.

Baca Juga: Hasil Timnas Indonesia Vs China Taipei, Menang Tipis 2-1, Masih Belum Aman Leg 2 Kualifikasi Piala Asia 2023

“Kami ingin pada pertandingan kedua nanti pemain tetap fokus, jangan terlalu percaya diri dan jangan terlena,” lanjutnya.

PSSI berharap timnas Indoneia dapat bermain hingga ke babak putaran final Piala Asia 2023 tersebut.

Leg kedua Indonesia melawan China Taipei akan berlangsung pada Senin, 11 Oktober 2021.***

Editor: Mutohirin

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah