Rekap Hasil Pertandingan Bola Tadi Malam, Chelsea dan Manchester City Amankan Posisi

- 24 Oktober 2021, 09:45 WIB
Rekap Hasil Pertandingan Bola Tadi Malam, Chelsea dan Manchester City Amankan Posisi
Rekap Hasil Pertandingan Bola Tadi Malam, Chelsea dan Manchester City Amankan Posisi /Twitter @premierleague

UTARA TIMES – Liga Inggris 2021 2022 sudah memasuki pekan ke-9. Berikut ini adalah hasil pertandingan bola tadi malam Liga Inggris 2021 2022.

Pada rekap hasil pertandingan bola tadi malam di Liga Inggris ini, terdapat fakta bahwa chelse berhasil membantai Norwich hingga Manchester City mampu membungkam Brighton 4-1.

The Citizens bermain dengan cara terus menekan tim lawan. Demikian juga Chelsea tidak pernah berhenti menggempur Norwich sebagaimana data hasil pertandingan bola tadi malam.

Simak secara lengkap mengenai rekap hasil pertandingan bola tadi malam untuk Liga Inggris, sebagaimana dirangkum Utara Times berikut ini.

Baca Juga: Prediksi Line Up dan Skor Pertandingan di Liga Serie A 2021 2022 Malam Ini: Hellas Verona vs Lazio

Chelsea vs Norwich
Berlaga sebagai tuan rumah, Chelsea unggul sejak pertandingan baru berjalan 8 menit. Mason Mount mengubah papan skor menjadi 1-0 berkat tendangan kerasnya ke sisi kanan gawang lawan.

Sepuluh menit berselang, gol tercipta lagi untuk Chelsea. Kali ini melalui tendangan Callum Hudson-Odoi yang mendapat umpan terobosan dari Cezar Azpilicueta. Skor menjadi 2-0.

Mason Mount sempat mengancam gawang Norwich karena sepakan kerasnya ke arah kiper Tim Krul. Namun tendangan itu masih dapat dihalau kiper tersebut.

Peluang yang membuahkan gol justru tercipta oleh Reece James yang berhasil memanfaatkan asist dari Mason Mount pada menit ke-41.

Papan skor menjadi 3-0. Tim tamu tak bisa berbuat banyak, sehingga skor tersebut bertahan hingga jeda minum.

Pada babak kedua Norwich mencoba menekan tim tuan rumah. Namun serangan

yang diupayakan masih belum membuahkan hasil.
Tim tuan rumah yang justru berhasil menambah keunggulan pada menit ke-57 melalui sepakan Ben Chilwell. Skor menjadi 4-0.

Gol lanjutan untuk Chelsea kembali tercipta berselang 5 menit. Gol tersebut merupakan bunuh diri dari Max Aaron yang terkena umpan silang dari Callum Hudson-Odoi. Skor menjadi 5-0.

Baca Juga: Prediksi Skor Pertandingan Liga Serie A 2021 2022 Malam Ini 24 Oktober 2021: AS Roma vs Napoli

Posisi Norwich semakin tertekan setelah pemainnya, Ben Gibson diusir wasit pasca menerima kartu kuning kedua setelah melanggar Reece James di menit ke-65.

Melawan 10 pemain Norwich, Chelsea semakin leluasa menyerang tim tersebut. Gol tambahan tercipta pada menit ke-84 lewat sepakan penalti Mason Mount. Skor berubah menjadi 6-0.

Keunggulan ini tak membuat Chelsea puas, gol ketujuh Chelsea kemudian tercipta di menit-menit injury time yang dicetak oleh Mason Mount.

Brighton vs Manchester City
Laga ini merupakan ajang balas dendam Manchester City yang pernah dibungkam Brighton di pertemuan terakhirnya.

Anak asuhan Pep Guardiola langsung tancap gas sejak menit-menit awal laga baru dimulai. Joao Cancelo sempat menggetarkan pertahanan lawan, tetapi tendangannya masih bisa ditepis Robert Sanchez.

Baca Juga: BIG MATCH, Prediksi Skor Bola Liga Inggris 2021 Malam Ini 24 Oktober 2021: Manchester United vs Liverpool

Di menit ke-13, kiper Brighton gagal mengantisipasi tembakan yang berasal dari kaki Foden yang kemudian menjadi bola liar. Kondisi itu dimanfaatkan Bernando Silva menjadi gol.

Tertinggal satu gol, Brighton mencoba membangun serangan untuk meraih gol. Namun, upaya itu lalu dibalas dengan serangan balik oleh Manchester City.

Pada menit ke-28 itu Jack Grealish memberi umpan tarik kepada Foden. Pemain tersebut lari menyambut bola hingga kemudian mampu menyarangkannya di jaring gawang lawan.

Hanya berselang tiga menit, Foden kembali mencetak gol. Kali ini berkat kerja sama yang apik dengan Jesus. Papan skor menjadi 0-3 tak berubah hingga jeda minum.

Tuan rumah memperlihatkan permainan yang lebih baik di babak kedua. Namun serangannya tidak banyak membuahkan gol.

Gol semata wayang Brighton baru tercipta di menit ke-81 lewat hadiah penalti yang dieksekusi secara apik oleh Mac Allister.

Manchester City kemudian menambah keunggulannya lewat gol yang dicetak oleh Mahrez. Papan skor menjadi 1-4 di menit-menit injury time.

Berikut ini adalah rekap lengkap hasil pertandingan Liga Inggris tadi malam.
Chelsea vs Norwich Citu = 7-0
Crystal Palace vs Newcastle = 1-1
Leeds United vs Wolves = 1-1
Everton vs Watford = 2-5
Southampton vs Burnley = 2-2
Brighton vs Manchester City = 1-4

Demikian rekap hasil pertandingan bola Liga Inggris tadi malam yang terdapat laga Chelse vs Norwich hingga Manchester City vs Brighton.***

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah