Gagalkan Penalti Faris Ramli, Nadeo Argawinata Kebanjiran Pujian Hingga Namanya Trending di Twitter

- 26 Desember 2021, 05:39 WIB
Gagalkan Penalti Faris Ramli, Nadeo Argawinata Kebanjiran Pujian Hingga Namanya Trending di Twitter
Gagalkan Penalti Faris Ramli, Nadeo Argawinata Kebanjiran Pujian Hingga Namanya Trending di Twitter /

UTARA TIMES - Nadeo Argawinata kebanjiran pujian usai menggagalkan penalti yang dilepaskan pemain nomor 10 Singapura, Faris Ramli pada laga Piala AFF 2020.

Nadeo Argawinata, namanya mendadak trending di Twitter, pasalnya tembakan ke arah kanan Faris Ramli berhasil ditepisnya, dan menyelamatkan Timnas Indonesia dari kekalahan pada laga Piala AFF 2020.

Tak ayal, banyak warga Twitter ungkapkan terimakasih kepada Nadeo Argawinata pada laga Piala AFF 2020.

Sebelumnya, Timnas Indonesia pada laga Piala AFF 2020 unggul 1-0 lebih dulu via aksi Ezra Walian pada menit 12.

Baca Juga: Rangga Minta Dibuatkan Telur Ceplok Hingga Mengajak Dewi Nikah, Sinopsis Dewi Rindu SCTV pada 26 Desember 2021

Sementara itu, Singapura mencetak gol penyeimbang di masa injury time babak pertama lewat sepakan pemain naturalisasi mereka, Song Ui-young.

Kemudian, The Lions unggul 2-1 via sepakan bebas Shahdan Sulaiman pada menit 75.

Kemudian di menit 86, Timnas Indonesia menyamakan kedudukan lewat sepakan kaki kiri Pratama Arhan.

Baca Juga: Kajian Islam Oleh KH Husein Muhammad: Menghormati Orang Lain

Skor 2-2 pun bertahan hingga 90 menit usai. Laga pun harus dilanjutkan ke babak tambahan 2x15 menit.

Hingga tambahan 2x15 menit berakhir, Indonesia mempertahankan skor 4-2, dan memastikan tiket ke final piala AFF 2020.

Timnas Indonesia melenggang ke final tidak lepas dari jasa Nadeo yang gagalkan penalti Faris Ramli.

Aksinya tersebut, mengundang banjir pujian, bahkan sampai ada salah satu warga twitter ingin memberi reward pada Nadeo.

Baca Juga: Sinopsis Novel Layangan Putus Karya Mommy ASF yang Dikembangkan dari Cerbung dan Diadaptasi Jadi Serial

"Yang punya nomer HP Nadeo! Tolong dong, mau kirim pulsa untuk Nadeo. Plis!!", tulis akun @SiaranBolaLive.

Inisiatif untuk memberikan reward tersebut nampaknya sebagai ungkapan kepuasan pendukung timnas Indonesia atas aksi penyelamatan Nadeo.

Akun @Vicks_44 turut menuliskan tweet sanjungan,

"Nadeo penyelamat kami,
Nadeo cahaya kami, Nadeo penjaga kami, in Nadeo we trust!!! Terimakasih, matur nuwun Nadeo!!

Baca Juga: 19 Link Twibbon Tahun Baru 2022 Terkeren dan Baru,  Cocok Dijadikan Ucapan Happy New Year 2022 di Medsos

Dengan hasil kemenangan ini, Timnas Indonesia sukses melaju ke babak final piala AFF 2020.

Adapun lawan Timnas Indonesia di final, masih menanti pemenang antara Thailand dan Vietnam yang baru akan melakoni leg kedua semifinal Piala AFF pada Minggu, 26 Desember 2021.

Baca Juga: Daftar Jumat Kliwon Bulan Januari 2022, Yuk Intip Tanggalan Jawa Selengkapnya di Sini!

Final Piala AFF 2020 dijadwalkan berlangsung dua leg dimulai pada Rabu 29, Desember 2021, dan leg kedua digelar Sabtu 1 Januari 2022***

 

Editor: Rosma Nur Riana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah