Melaju ke Final AFF 2020 Usai Taklukkan Singapura 4-2, Ini 2 Hal yang Harus Diperbaiki Timnas Indonesia

- 26 Desember 2021, 09:39 WIB
Melaju ke Final AFF 2020 Usai Taklukkan Singapura 4-2, Ini 2 Hal yang Harus Diperbaiki Timnas Indonesia
Melaju ke Final AFF 2020 Usai Taklukkan Singapura 4-2, Ini 2 Hal yang Harus Diperbaiki Timnas Indonesia /Instagram/@pssi

Meski sukses taklukkan Singapura dan berhak melaku ke final, pengamat sepak bola tanah air menilai beberapa aspek di Timnas Indonesia harus diperbaiki.

Berikut ini dua hal yang perlu dibenahi, dikutip Utara Times dari akun Twitter, yang membahas statistik sepakbola nasional, @lapangbola, 26 Desember 2021.

Baca Juga: Benarkah Lydia Danira Serial Layangan Putus Sosok Selebgram Kisah Layangan Putus Mommy ASF? Ini Uraiannya!

  1. Antisipasi Bola Mati

Dalam laga melawan Singapura, Timnas Indonesia kebobolan dua kali dalam skema bola mati.

Pertama, Skuad Garuda kecolongan saat Song Ui-young (45+3’) berhasil menciptakan gol karena kelengahan pemain belakang dalam mengantisipasi bola mati.

Dalam situasi itu, Song terpantau bebas dari penjagaan ketat para pemain bertahan Timnas Indonesia.

Pada momen gol kedua, Shahdan Sulaiman (74’) berhasil menciptakan gol langsung lewat eksekusi bola mati yang ciamik.

Baca Juga: Ramalan Shio Kambing Tahun 2022 dari Jodoh, Karir hingga Keuangan: Tetap Jaga Keseimbangan

Terlebih, Timnas Indonesia juga hampir kebobolan andai Nadeo Argawinata tak melakukan penyelamatan tendangan penalti yang gemilang.

Karenanya, situasi-situasi bola mati dari lawan seperti inilah yang harus menjadi perhatian lebih untuk Shin dan anak asuhnya.

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah