Federasi Sepak Bola Rusia (RFU) Ajukan Banding Keputusan FIFA dan UEFA Terhadap Timnas Rusia

- 9 Maret 2022, 13:40 WIB
Federasi Sepak Bola Rusia (RFU) merespons sanksi dari UEFA dan FIFA.
Federasi Sepak Bola Rusia (RFU) merespons sanksi dari UEFA dan FIFA. /Twitter/@rfsuofficial/

UTARA TIMES - Federasi Sepak Bola Rusia (RFU) secara resmi mengajukan banding kepada Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) terhadap keputusan FIFA dan UEFA, yang merugikan dunia sepak bola Rusia. 

Pengajuan banding (RFU) ke (CAS) akibat dari keputusan FIFA dan UEFA, yang membekukan seluruh tim asal Rusia, dan Timnas Rusia dari kompetisi Internasional.

Keputusan yang dilakukan FIFA dan UEFA ini adalah buntut dari Invasi yang dilakukan Rusia kepada Ukraina yang berlangsung sejak 14 hari yang lalu.

Keputusan FIFA dan UEFA ini membuat timnas Rusia harus tersingkir dari babak playoff Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: OST 17 Selayaknya yang Dinyanyikan Kaneishia Yusuf, Wajib Untuk Didengar

Disisi lain Timnas Putri Rusia juga kena sanksi dari FIFA dan UEFA terancam akan dikeluarkan dari Kejuaraan Eropa di Inggris pada Juli 2022.

Tim Asal Liga Rusia, Spartak Moscow juga terancam akibat sanksi UEFA, dimana harus rela didepak dari ajang Liga Europa musim ini.

Secara resmi Federasi Sepak Bola Rusia ( RFU) telah mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga ( CAS).

Baca Juga: 17 Selamanya Akan Tayang dalam Waktu Dekat, Saksikan Kehadiran Syifa Hadju dan Rizky Nazar dalam Satu Frame

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah