Fabio Quartararo Tampil Prima di Babak Kualifikasi MotoGP 2022, Marc Marquez Justru 2 Kali Terjatuh

- 20 Maret 2022, 10:40 WIB
Fabio Quartararo Tampil Prima di Babak Kualifikasi MotoGP 2022, Marc Marquez Justru 2 Kali Terjatuh
Fabio Quartararo Tampil Prima di Babak Kualifikasi MotoGP 2022, Marc Marquez Justru 2 Kali Terjatuh /motogp.com/Denpasar Update

UTARA TIMESPembalap Fabio Quartararo tampil prima di babak kualifikasi MotoGP Mandalika 2022, berbeda dengan Marc Marquez yang 2 kali terjatuh saat babak kualifikasi.

Babak kualifikasi MotoGP Mandalika 2022 Yang hasil akhirnya akan digunakan sebagai posisi start ini dilaksanakan pada Sabtu, 19 Maret 2022 di Lombok, NTB

Di babak kualifikasi ini Fabio Quartararo berhasil meraih pole position, dan akan berada di posisi start terdepan di MotoGP Mandalika 2022.

Baca Juga: Ramadhan 2022 Sebentar Lagi, Berikut Kegiatan yang Berpahala Jika Dilakukan

Adapun catatan waktu yang berhasil diraih oleh Fabio Quartararo pada kualifikasi MotoGP Mandalika 2022 yaitu 31,067 detik.

Dilansir Utara Times dari Kabar Besuki, bahwa sementara Marc Marquez tidak dapat melanjutkan sesi kualifikasi kedua MotoGP Mandalika 2022 karena mengalami insiden crash pada menit-menit akhir dan hanya menduduki catatan waktu tercepat kelima di sesi pertama.

Posisi kedua diraih oleh Jorge Martin disusul Johann Zarco yang mampu memperoleh catatan waktu terbaik ketiga.

Baca Juga: Buya Yahya Ingatkan 13 Hari Menuju Ramadhan 2022: Doa Ketika Turun Hujan

Lalu ada Brad Binder yang sukses menduduki posisi start keempat, disusul Enea Bastianini pada posisi kelima.

Kemudian Francesco Bagnaia yang sempat merangsek ke posisi kedua harus rela turun memulai balapan dari posisi starting grid keenam.

Halaman:

Editor: Nur Umar

Sumber: Kabar Besuki


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah