Apa Makna La’eeb Maskot Piala Dunia Qatar 2022? Begini Keterangan Resmi Menurut FIFA

- 2 April 2022, 15:10 WIB
Apa Makna La’eeb Maskot Piala Dunia Qatar 2022? Begini Keterangan Resmi Menurut FIFA
Apa Makna La’eeb Maskot Piala Dunia Qatar 2022? Begini Keterangan Resmi Menurut FIFA /Twitter @idextratime/

UTARA TIMES – Berikut ulasan tentang makna nama La’eeb yang merupakan maskot Piala Dunia Qatar 2022.

Seperti diketahui bahwa pada tanggal 1 April La'eeb terungkap sebagai maskot Piala Dunia Qatar 2022 yang dirilis oleh FIFA.

Oleh karena itu makna nama La’eeb, maskot Piala Dunia Qatar 2022 akan terdapat dalam artikel ini menurut keterangan resmi FIFA.

Dikutip Utara Times dari laman resmi FIFA, fifa.com bahwa La'eeb berasal dari bahasa Arab yang berarti pemain yang sangat terampil.

Baca Juga: La'eeb Disebut-sebut sebagai Maskot Resmi Piala Dunia 2022

La'eeb mendorong semua orang untuk percaya pada diri mereka sendiri dengan tagar ‘Now is All'. Dia akan membawa kegembiraan sepak bola untuk semua orang.

La'eeb yang suka berpetualang, menyenangkan, dan penuh rasa ingin tahu diresmikan selama acara pengundian grup Piala Dunia Qatar 2022 yang berlangsung 1 April 2022 di Doha.

Khalid Ali Al Mawlawi, Deputi Direktur Jenderal, Pemasaran, Komunikasi dan Pengalaman Turnamen,Komite Tertinggi untuk Pengiriman & Warisan, mengatakan bahwa pihaknya merasa senang telah memperkenalkan La’eeb sebagai maskot resmi untuk Piala Dunia Qatar 2022.

Baca Juga: Drakor Pachinko Episode 5 Kapan Tayang? Berikut Keterangan Tanggal Rilis, Hari, dan Jam Tayang di Apple TV

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x