Leicester vs MU, Setan Merah Siap Naik Klasemen Lagi? Simak Prediksinya Disini

- 1 September 2022, 02:25 WIB
Leicester vs MU, Setan Merah Siap Naik Klasemen Lagi? Simak Prediksinya Disini/Tangkap Layar Instagram @sportkeeda_football
Leicester vs MU, Setan Merah Siap Naik Klasemen Lagi? Simak Prediksinya Disini/Tangkap Layar Instagram @sportkeeda_football /

UTARA TIMES – Nasib Manchester United semakin terang benderang setelah kemenangan mereka melawan Liverpool pada 23 Agustus 2022 lalu. Mampukah Setan Merah naik klasemen lagi dalam pertandingan Leicester vs MU nanti?

Pertandingan antara Leicester vs MU akan digelar di King Power Stadium pada 2 September 2022 dini hari nanti. Dengan tiga kemenangan berturut-turut, apakah MU bisa menang lagi dan mematenkan tsunami trophy mereka musim ini?

Setelah badai awal musim ketika Manchester United di babat habis Bretford dengan skor 4-0, nyatanya tim tersebut berhasil bangkit dan mengalahkan tiga lawannya di beberapa minggu setelahnya. Berikut adalah prediksi Leicester vs MU dini hari nanti.

Baca Juga: Link Nonton Dikta dan Hukum Episode 7, 8, 9, 10: Kemanakah Hati Nadhira Berlabuh?

MU berhasil masuk ke jajaran 11 besar klaemen Liga Premier 2022-2023. Sebelumnya, MU pernah jatuh hingga masuk tim terbawah di turnamen tahun ini. Kemenangan Red Devil atas Liverpool membuat mereka terus melaju saat melawan Southampton kemarin.

Apalagi, lawan mereka hari Jumat nanti saat ini berada di urutan terbawah klasemen Liga Premier 2022-2023.

Leicester dikalahkan Chelsea pada 27 Agustus lalu dengan skor tipis 2-1. Mereka juga tidak pernah menang dalam 3 pertandingan terakhir dari semua kompetisi.

Baca Juga: Merinding! Begini Sinopsis Film Mumun, Hantu Pocong yang Menyeramkan

Banyak laman yang memprediksi kemenangan mudah untuk MU dalam pertandingan Jumat dini hari nanti. Berikut adalah beberapa prediksi yang diberikan oleh laman sportskeeda.

Manchester United telah menunjukkan peningkatan luar biasa selama seminggu terakhir dan berada di posisi yang tepat untuk melakukan pemulihan di bawah kepemimpinan Erik ten Hag.

Kedekatan mereka dengan defensif Raphael Varane dan Lisandro Martinez sejauh ini bisa dibilang cukup luar biasa dan kemungkinan akan melibas lawan-lawannya.

Baca Juga: Jadwal Pekan ke Delapan BRI Liga 1 2022: Ada Derby Jateng Persis Vs PSIS, Catat Tanggalnya di Sini!

Sedangkan Leicester justru tengah berada di performa terburuk mereka sepanjang musim 2022-2023. Leicester dinilai gagal dalam memanfaatkan keunggulan mereka ketika melawan Chelsea kemarin.

Manchester United sedang dalam performa yang lebih baik saat ini dan diprediksi bisa memenangkan pertandingan Jumat nanti dengan mudah. Laman sportkeeda memprediksi kemenangan 2-0 dalam pertandingan Leicester vs MU nanti.***

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah