Manchester City vs MU Live di Mana, Jam Berapa? Berikut Jadwal Derby Manchester di Liga Premier Inggris 2022

- 30 September 2022, 21:15 WIB
Prediksi Man City vs Man United: Preview, H2H, Perkiraan Susunan Pemain, dan Link Live Streaming
Prediksi Man City vs Man United: Preview, H2H, Perkiraan Susunan Pemain, dan Link Live Streaming /Desain: Aauf Gusfari/Sportaliga - b0red /Pixabay

UTARA TIMES – Manchester City vs MU live di mana, jam berapa? Berikut jadwal derby Manchester di Liga Premier Inggris 2022.

Man City vs Man United akan saling bertemu di Liga Premier Inggris besok Minggu, 2 Oktober 2022. Pertandingan akan diselenggarakan di Etihad Stadium.

Apakah MU bisa mengalahkan City di depan pendukung lawannya, atau justru City berhasil membekukan langkah MU di kandanganya sendiri.

Manchester City vs MU live di mana, jam berapa? Simak jawabannya di sini.

Baca Juga: Link Live Streaming Pertandingan Crystal Palace vs Chelsea di Liga Inggris 2022, Tinggal Klik

Man United sendiri belum pernah memainkan pertandingan Liga Premier sejak mengalahkan Arsenal 3-1 pada awal bulan.

Keuntungan itu memberi sang manajer, Erick Ten Hag lebih banyak waktu untuk bekerja dengan para pemainnya di lapangan untuk latihan. 

Dengan waktu latihan yang lebih panjang, Ten Hag memiliki kesempatan besat untuk menemukan cara menghentikan Erling Haaland, yang telah mencetak setidaknya satu gol di semua pertandingan Liga Premier sejauh ini.

Penampilan Haaland yang impresif tidak diragukan lagi merupakan ujian besar bagi duet Raphael Varane/Lisandro Martinez, terutama karena mereka tidak dapat bersaing dengan pemain asal Norwegia itu dalam hal tinggi badan.

Baca Juga: Jadwal Acara TV ANTV Sabtu 1 Oktober 2022: Ada Mega Bollywood, MMA Pride dan Gopi Tidak Tayang

Namun Varane dan Martinez adalah duet pertahanan tengah paling baik di Liga Premier saat ini. City sendiri telah mengumpulkan 14 gol hanya dalam tiga pertandingan di kandang Liga Premier sejauh musim ini.

The Citizens meraih kemenangan 3-0 di Wolves sebelum jeda internasional dan sejauh ini merupakan tim dengan performa pertahanan terkuat.

Man United setidaknya harus bisa mengalahkan derby Manchester kali ini. MU bisa memanfaatkan emain depan yang dinamis dari Rashford, Sanchoez dan Anthony, dengan Fernandes di belakang, sehingga mampu menggetarkan pertahanan City.

Baca Juga: Tanggalan Jawa disertai Weton, Wuku, dan Pasaran dalam Kalender Jawa Bulan Oktober 2022

Manchester City vs MU live di mana, jam berapa?  Jadwal derby Manchester di Liga Premier Inggris 2022 sendiri adalah pukul 20.00 WIB.

Manchester City vs MU live di mana? Pertandingan tidak akan ditayangkan di SCTV dan hanya bisa disaksikan di Mola TV.

Demikianlah ulasan mengenai  Manchester City vs MU live di mana, jam berapa dalam Derby Manchester.***

Editor: Fariz Amrullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah