3 Rekomendasi Tempat Halal Bihalal di Solo, Luas, Nyaman dan Ramah Anak - Anak

- 14 April 2023, 15:41 WIB
3 Rekomendasi Tempat Halal Bihalal di Solo, Luas, Nyaman dan Ramah Anak - Anak
3 Rekomendasi Tempat Halal Bihalal di Solo, Luas, Nyaman dan Ramah Anak - Anak /

UTARA TIMES – Berikut rekomendasi tempat halal bihalal di Kota Solo dengan area yang luas, nyaman dan ramah anak anak.

Menjelang akhir bulan puasa, saat ini banyak yang mencari tempat halal bihalal sebagai lokasi berkumpul dengan keluarga.

 

Tempat halal bihalal di Solo ini, cocok sekali dijadikan lokasi berkumpul untuk saling maaf maafan setelah satu bulan berpuasa.

Selain luas, tempat halal bihalal di Solo yang menjadi rekomendasi dalam artikel ini juga menyediakan bergam makanan enak dan lezat.

 

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Lampung untuk THR Lebaran 2023

Tanpa berlama lagi, berikut rekomendasi tempat halal bihalal di Solo:

1.Niti Rasa Resto

 

Resto ini cocok didatangi sebagai tempat halal bihalal setelah bulan Ramadhan usai.

Niti Rasa Resto merupakan tempat makan yang kental dengan dekorasi dan nuansa khas Jawa. 

Di sini, ada pendopo luas yang bisa digunakan sebagai tempat berkumpul untuk keluarga besar.

 

Baca Juga: 4 Tempat Wisata di Medan yang Lagi Hits dan Romantis Cocok untuk Bawa Pasangan

Lokasinya yang luas membuat Niti Rasa Resto juga aman untuk anak anak bermain. 

Menu makanan yang ditawarkan pun terjangkau dimulai dari harga Rp10.000 hingga Rp55.000.

 

Niti Rasa Resto berlokasi di dekat perbatasan Solo – Boyolali yakni di Dukuh Logereng, Cepokosawit, Sawit, Boyolali.

2.Palm Ethnic Resto

Baca Juga: Link Live Streaming ANTV Hari Ini, Indonesia U-22 vs Lebanon Friendly Match Jelang SEA Games 2023

 

Lokasi kedua yang menjadi rekomendasi tempat halal bihalal di Solo adalah Palm Ethnic Resto.

Sama seperti resto sebelumnya, di Palm Ethnoc Resto juga kental dengan nuansa bangunan bangunan Jawa.

Resto ini juga menyediakan permainan seluncuran dan meja meja kecil yang bisa digunakan bermain oleh anak anak.

 

Palm Ethnic Resto berlokasi di Jl. Ronggowarsito No.55a, Pasar Kliwon, Surakarta.

Baca Juga: Kata-kata Ucapan Selamat Hari raya Idul Fitri 2023 Menyentuh Hati

3. Sumringah Resto dan Lesehan

Rekomendasi tempat halal bihalal selanjutnya adalah Sumringah Resto dan Lesehan.

 

Selain mempunyai area yang luas untuk berkumpul dengan sanak saudara, area parkir yang disediakan juga bisa menampung banyak kendaraan.

Baca Juga: 4 Tempat Wisata di Medan yang Lagi Hits dan Romantis Cocok untuk Bawa Pasangan

Di Sumringan Resto dan Lesehan ini, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan sawah yang segar sembari bercengkrama dengan keluarga.

 

Sumringah Resto dan Lesehan berlokasi di Jl. Adi Sucipto, Blukukan Dua, Colomadu, Karanganyar.

Demikian rekomendasi tempat halal bihalal di Solo yang mempunyai area luas, nyaman dan ramah anak – anak.***

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah