Kebut Tahap 1 Pelabuhan Patimban Selesai November Ini

- 1 November 2020, 16:05 WIB
Menteri Perhubungan dan rombongan memasuki kwasan Pelabuhan
Menteri Perhubungan dan rombongan memasuki kwasan Pelabuhan /Dok Kemenhub/

UTARA TIMES - Proses pembangunan Pelabuhan Patimban di Kabupaten Subang, Jawa Barat, dalam tahap 1 ditargetkan selesai November 2020 dan bisa dioperasikan secara terbatas pada Desember 2020.

Baca Juga: Pekan Kebudayaan Nasional 2020 Digelar Ditengah Pandemi Kemendikbud Luncurkan Pasar Budaya Daring

"Dari hasil rapat tadi kita mendapatkan kesimpulan bahwa pengerjaannya bisa diselesaikan pada akhir November 2020 dan pada bulan Desember 2020 sudah bisa dioperasikan sebagai car terminal," kata Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dalam keterangan tertulis di Jakarta, Minggu 1 November 2020.

Menhub mengatakan akan kembali meninjau pelabuhan ini pada pekan ketiga November 2020 untuk memastikan kembali progresnya.

Baca Juga: Lee Min-ho Buat Chanel You Tube Sendiri

Pembangunan pelabuhan Patimban telah mengalami progres yang baik yaitu pembangunan Terminal Mobil (Car Terminal) seluas 8 ha mencapai 92 persen dan ditagetkan selesai pada akhir November 2020. Car teminal ini memiliki dermaga berukuran 350 meter x 33 meter berkapasitas 218.000 CBU.

Seperti yang dikutip UTARA TIMES dari Antara. Selanjutnya Terminal Kontainer seluas 1 ha dengan dermaga berukuran 420 meter x 34 meter juga ditargetkan selesai pada akhir November 2020. Dermaga ini berkapasitas 250.000 TEUs.

Baca Juga: Ada Kabar Baik Untuk Capricon, Ramalan Zodiak Dibulan November 2020

Sementara, jalan akses pelabuhan dari jalan akses yang dibangun oleh Kementerian PUPR dan Ramp on/off jalan akses progresnya sudah mencapai 99 persen.

Selanjutnya, terkait pengelolaan pelabuhan patimban, juga sudah diumumkan calon perusahaan operator yang lolos tahap pra kualifikasi proyek Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) Pelabuhan Patimban pada 20 Oktober lalu, yaitu Konsorsium Patimban yang terdiri dari PT CTCorp Infrastruktur Indonesia, PT Indika Logistic & Support Services, PT U Connectivity Services, dan PT Terminal Petikemas Surabaya.

Halaman:

Editor: Nur Umar

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x