Sedang Tayang di Bioskop Inilah Fakta Menarik One Piece Red, Siapa Karakter Rambut Merah?

23 September 2022, 15:35 WIB
Sedang Tayang di Bioskop Inilah Fakta Menarik One Piece Red, Siapa Karakter Rambut Merah? /Instagram.com/@onepiece_staff/

UTARA TIMES - Berikut informasi fakta-fakta menarik film One Piece Red yang saat ini sedang tayang di Bioskop Indonesia.

Diketahui bahwa film One Piece Red sudah tayang sejak tanggal 21 September 2022 yang lalu di Bioskop.

Sebelumnya para penggemar film anime One Piece Red ini sudah dapat menyaksikan lebih dulu melalui penayangan Fans Screening.

Adapun One Piece Red ini akan menghadirkan karakter-karakter baru yang penasaran untuk ditonton, salah satunya karaktet wanita berambut merah.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Film Bisikan Jenazah Lengkap dengan Link Nonton Full Movie, Intip Akting Aldi Taher

Siapa sebenarnya karakter tersebut? Selengkapnya simak fakta-fakta menarik dari film tersebut berikut ini.

Adapun film ini bercerita tentang Uta yang merupakan wanita berambut merah. Karakter Utama ini digambarkan sebagai sosok gadis yang memiliki suara yang sangat bagus.

Selama ini Uta selalu menyembunyikan identitas dirinya dan kemudian muncul di depan publik melalui konser musiknya.

Baca Juga: Profil Biodata Aldi Taher, Sutradara Sekaligus Pemeran Utama Film Bisikan Jenazah

Lantas seperti apa identitas Uta sebenarnya? Inilah beberapa fakta menarik tentang film tersebut.

-Uta merupakan putri Shanks

Melalui teaser yang beredar di media sosial, terdapat percakapan mengejutkan antara Uta dengan Shanks. Pernyataan Shanks itu menjadi kalimat pembuka untuk teaser tersebut.

Baca Juga: Apa Itu Zozobra? Tradisi Pembakaran Boneka Raksasa di Santa Fe, Ini Sejarah Lengkapnya

"Walaupun kita terpisah, kau adalah putriku," Kats Shanks kepada Uta.

Uta sendiri bukanlah putri kandung, melainkan putri angkat Shanks. Ia ditemukan oleh Shanks di dalam kotak harta karun ketika dia masih bayi

-Dubbing untuk karakter Uta

Baca Juga: Sinopsis Gangaa Terbaru Hari Ini Jumat 23 September 2022: Ammaji Sakit, Radhika Menerima Hadiah dari Gangaa

Saat menyaksikan film ini, penonton akan dibuat terpesona dengan suara dan lagu-lagu Uta. Pengisi suara Uta adalah penyanyi Ado yang juga misterius di dunia nyata.

-Film ini berhasilkan pecahkan rekor di Jepang

Diketahui bahwa film ini merupakan film terlaris di Jepang. Sepanjang tahun 2022 ini dengan jumlah keuntungan mencapai lebih dari 13,87 miliar yen atau Rp1,44 triliun.

Baca Juga: Prediksi Estonia vs Malta di UEFA Nations League: Ada H2H, Kabar Tim, Susunan Pemain, dan Prediksi Skor

Sebanyak 10 juta tiket terjual dalam 35 hari sehingga menjadi film terlaris ke-8 dalam sejarah Jepang dan film Jepang ke-4 yang tembus 10 juta tiket.

Demikianlah informasi mengenai fakta-fakta menarik film One Piece Red yang saat ini sedang tayang di bioskop Indonesia.***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler