Anime ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi’ Season 2 Rilis? Intip Sinopsis Terdahulu

- 29 Juli 2021, 02:30 WIB
Kaifuku Jutsushi no Yarinaoshi
Kaifuku Jutsushi no Yarinaoshi /Myanimelist

UTARA TIMES – Apabila diterjemahkan dalam bahasa Inggris, anime ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi’ berjudul ‘Redo of Healer’.

Sampai sekarang penggemar anime slice of life tersebut terus menanti hadirnya ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi’ season 2.

Secara umum, ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi’ termasuk serial anime bergenre dark fantasy, yang mana diproduksi oleh TNK. Anime ini juga disutradarai Takuya Asaoka.

Baca Juga: Hasil Cabor Sepak Bola Olimpiade Tokyo 2020: Laga Big Match Argentina vs Spanyol Berakhir Seri

Tidak hanya itu, anime juga melibatkan Kazuyuki Fudeyasu sebagai penulis skrip sekaligus berperan sebagai supervisor, Kenji Fujisawa yang berperan sebagai komposer musik, dan Junji Goto memiliki peran sebagai desainer karakter.

Season 1 anime ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi’ telah rilis pada 13 Januari 2021. Anime ini berhasil meraih kesuksesan dengan 12 episode dan berakhir pada 31 Maret 2021.

Nah, setelah berhasil rilis dengan season pertama, penggemar mulai bertanya-tanya apakah akan ada season kedua. Jadi, meski termasuk anime dark fantasy, tetapi ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi’ tetap menawarkan alur yang apik.

Baca Juga: Hasil Cabor Sepak Bola Olimpiade Tokyo 2020: Korea Selatan Bantai Honduras dan Melaju ke Babak Perempat Final

Akan tetapi sejak dirilis pertama kali ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi’ masuk dalam kategori anime paling kontroversial.

Hal ini bukan tanpa alasan, sebab anime berkisah tentang Keyarga yang mendapat julukan Pahlawan Penyembuh.

Keyarga dikisahkan mengalami penyiksaan, pemerkosaan, dan dieksploitasi terus menerus oleh pihak-pihak yang lebih kuat.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Cabor Sepak Bola Olimpiade Tokyo 2020: Selandia Baru Lolos Walau Ditahan Imbang Rumania

Pasalnya mereka berpikir bahwa seorang penyembuh seperti Keyarga tidak mampu bertarung sendirian.

Oleh karena itu, Keyarga memutuskan untuk melakukan balas dendam. Sayangnya fisiknya yang sekarang terlalu buruk untuk mencapai tujuan tersebut.

Pada akhirnya Keyarga memutuskan melakukan healing magic pada dunianya sendiri. Tujuannya agar dia dapat kembali ke empat tahun sebelumnya sehingga dapat memulai segalanya dari awal.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Rahmat Erwin Abdullah Berhasil Raih Medali Perunggu Olimpiade Tokyo 2020 dari Cabor Angkat Besi

Dalam hal ini pengisi suara Keyarga adalah Yuuya Haozumi. Selain itu juga terdapat karakter pendukung seperti Freya dan Setsuna dengan pengisi suara Ayano Shibuya dan Shizuka Ishigami.

Kemudian juga tedapat karakter Eve, Norn, dan Kureha. Pengisi suara masing-masing \ adalah Natsumi Takamori, Minami Tsuda, dan Natsuki Aikawa.

Hingga saat ini ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi’ terkenal sebagai anime yang diadaptasi dari light novel karya Rui Tsukiyo. Novel ini memiliki judul asli ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi: Sokushi Mahou to Skill Copy no Chouetsu Heal.

Baca Juga: Fakta HUT RI ke-76: Bersama Rayakan Kemerdekaan Pada 17 Agustus, Ini Lirik Lagu Kebangsaan Indonesia dan Gabon

Rata-rata Rui Tsukiyo juga terus merilis volume terbaru setiap enam bulan sekali.

Artinya masih terdapat banyak sumber cerita untuk memproduksi ‘Kaifuku Jutsushi no Yarinoashi’ season 2. Sayangnya sampai sekarang, belum ada pernyataan resmi tentang hal ini.***

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah