Akhir Cerita KKN di Desa Penari Menewaskan Dua Orang? Simak Ending Versi Film dan Thread Twitter

- 8 Mei 2022, 04:30 WIB
Akhir Cerita KKN di Desa Penari Menewaskan Dua Orang? Simak Ending Versi Film dan Thread Twitter
Akhir Cerita KKN di Desa Penari Menewaskan Dua Orang? Simak Ending Versi Film dan Thread Twitter /Twitter

UTARA TIMES Benarkah akhir cerita KKN di Desa Penari menewaskan dua orang? Simak ulasan ending versi film 2022 dan thread Twitter yang viral pada 2019.

Sebelum diadaptasi menjadi film Bioskop, akhir cerita KKN di Desa Penari telah dibahas dalam thread Twitter yang dipublikasikan SimpleMan pada Juni 2019.

Dalam hal ini akhir cerita KKN di Desa Penari juga disebut tak berbeda jauh dengan ending versi thread Twitter yang telah dibukukan menjadi novel utuh.

Pada dasarnya film KKN di Desa Penari yang saat ini sedang tayang di seluruh Bioskop Indonesia ialah garapan sutradara Awi Suryadi.

Menyajikan kisah horor, film KKN di Desa Penari disebut menjadi salah satu film horor yang menghabiskan banyak anggaran.

Baca Juga: Arti Mimpi Melihat Ular Menurut Primbon Jawa: Bersiap dengan Pertanda Berikut Ini

Sebagaimana yang dijelaskan Manoj Punjabi selaku produser, anggaran produksi film KKN di Desa Penari mencapai 15 miliar rupiah.

Berdasarkan isi thread Twitter yang ditulis akun anonim SimpleMan, akhir cerita KKN di Desa Penari ini menewaskan dua mahasiswa KKN yang bernama Ayu dan Bima.

Begitupun dengan versi film, nasib Ayu dan Bima berakhir meninggal dunia setelah melalui berbagai teror dari penghuni ghaib desa tersebut karena telah melanggar berbagai pantangan.

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x