Apa Itu Heatwave? BMKG Sebut Indonesia Aman dari Gelombang Panas

- 3 Mei 2024, 08:35 WIB
Ilustrasi gelombang panas atau heatwave.
Ilustrasi gelombang panas atau heatwave. /Pixabay/RosZie/

UTARA TIMES – Apa itu heatwave? BMKG menyebutkan wilayah Indonesia aman dari fenomena gelombang panas.

Panas berlebihan yang terjadi di beberapa negara Asia, membuat masyarakat penasaran dan ingin tahu apa itu heatwave.

Heatwave atau gelombang panas merupakan periode cuaca ekstrem dengan suhu yang jauh lebih tinggi dari rata-rata, dan terjadi selama beberapa hari.

Proses terbentuknya heatwave ini terjadi ketika tekanan udara tinggi persisten di suatu area, mendorong udara panas dari atmosfer atas ke permukaan bumi. 

Baca Juga: Bocoran Soal Sosial Kultural dan Wawancara PPPK 2024

Meski begitu, pemicu terjadinya gelombang panas adalah perubahan iklim. Pemanasan global dan kekeringan turut memperparah frekuensi dan intensitas gelombang panas.

Selain membahayakan ekosistem, heatwave juga berbahaya bagi manusia karena bisa memunculkan masalah kesehatan seperti heatstroke dan dehidrasi.

Pernyataan BMKG 

Melansir dari Antara, BMKG menyebut fenomena cuaca panas yang terjadi di Indonesia bukanlah heatwave atau gelombang panas.

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah