5 Inspirasi Kado Hari Ibu, Sederhana tapi Penuh Makna

12 Desember 2023, 08:20 WIB
5 Inspirasi Kado Hari Ibu, Sederhana tapi Penuh Makna /Pexels

UTARA TIMES – Simak beragam inspirasi kado untuk Hari Ibu yang simpel, namun juga bermakna.

Menjelang 22 Desember 2023, banyak orang yang mencari inspirasi kado untuk diberikan kepada orang tua di Hari Ibu.

Kado untuk Hari Ibu tak selalu harus mahal agar membuat orang tua terkesan. Sebagai inspirasi, Anda bisa memberikan kado sederhana namun penuh makna.

Kado yang diberikan di Hari Ibu tak dinilai berdasarkan harga, namun berdasarkan ketulusan hati dan juga rasa sayang kepada orang tua.

Baca Juga: Hari Ibu Tanggal Merah atau Tidak? Ini Sisa Hari Libur di Tahun 2023

Di bawah ini, ada beberapa inspirasi kado Hari Ibu yang bisa dipilih. Bahkan salah satunya tak perlu mengeluarkan uang sedikitpun. 

Inspirasi Kado Hari Ibu

1. Buket Bunga

Buket bunga bisa Anda berikan di Hari Ibu untuk hadiah. Agar tidak monoton, Anda bisa berkreasi untuk menghiasnya. 

Anda bisa menyelipkan kartu ucapan sederhana, atau menghiasnya dengan foto foto kenangan bersama orang tua.

Baca Juga: Ini Shio yang Akan Nikah, Bakal Beruntung dan Sukses di Tahun 2024

2. Surat Istimewa

Surat yang ditulis istimewa untuk Hari Ibu bisa menjadi alat untuk mengungkapkan perasaan sayang Anda kepada orang tua. 

Anda bisa merangkai isi surat dengan kata kata yang indah. Anda bisa menceritakan tentang hal hal yang ingin diungkapkan.

3. Puisi untuk Ibu

Baca Juga: Puncak Shopee 12.12 Birthday Sale Bertabur Promo Fantastis, Jangan Sampai Terlewat

Tak hanya surat, puisi juga bisa dipakai untuk mengungkapkan perasaan. Menulis puisi memang tidak mudah, namun dengan berusaha merangkai kalimat yang indah, orang tua pasti akan dibuat terkesan saat membacanya.

4. Membelikan Barang yang Diinginkan

Anda bisa memberikan barang yang sudah lama diidam idamkan oleh orang tua. Apabila orang tua Anda mengininkan alat jahit baru atau syal baru, Anda bisa membelinya untuk diberikan sebagai kado.

5. Liburan Keluarga

Baca Juga: Ramalan Weton Sukses, Berlimpah Rezeki, dan Serba Hidup Enak Tanpa Beban pada Tahun 2024

Hari Ibu adalah momen spesial untuk keluarga. Karena Hari Ibu 2023 jatuh di akhir pekan, Anda bisa menggunakannya untuk beribur dengan keluarga.

Momen Hari Ibu akan lebih terasa jika keluarga berkumpul dan merayakannya bersama.

Itulah informasi yang dapat dibagikan terkait inspirasi kado Hari Ibu, sederhana namun penuh makna.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler