Liburan Ke Thailand Hanya 2 Jutaan? Simak Rinciannya Berikut!

- 5 Desember 2020, 18:54 WIB
ilustrasi thailand
ilustrasi thailand /pexels/visionpicnet

UTARA TIMES - (05/12) Ingin backpacking-an ke luar negeri dengan budget minim? Thailand adalah jawabannya.

Pasalnya, banyak sejumlah penerbangan langsung dari Jakarta ke Bangkok. Thailand juga memiliki banyak destinasi wisata favorit, termasuk Pattaya, kota pantai yang terkenal itu.

Baca Juga: Menikmati Salju di Trans Snow World Bekasi Sekaligus Mendapat Promo? Jangan Sampai Ketinggalan!

Penasaran bagaimana caranya traveling murah ke Thailand? Simak ulasannya berikut.

1. Hunting promo tiket pesawat 

Tiket pesawat menjadi budget yang lumayan membebani para traveler untuk membawa kita ke tempat tujuan. Kamu wajib hunting promo tiket pesawat saat memutuskan ingin berlibur ke luar negeri.

Atau kamu bisa berlangganan email newsletter dari maskapai terkait biar informasi tiket promo bisa langsung masuk ke email-mu.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Kopi Di Banyuwangi, Cocok Untuk Liburan Akhir Tahun 2020

2. Penginapan yang murah

Penginapan menjadi hal penting selanjutnya saat kita ingin berlibur. Wajib sekali kamu mencari penginapan yang murah tentunya, agar kamu tidak mengeluarkan budget terlalu banyak.

Namun, kamu tidak perlu khawatir karena Bangkok memiliki sejumlah hostel maupun hotel murah yang terletak di pusat kota dan dekat dengan tempat-tempat wisata. Tarif per malamnya mulai dari 165 baht atau sekitar Rp. 63.000 saja!

Menginap di Khao San Road, salah satu tempat yang bisa kamu tuju yang dekat dengan Grand Palace. Khao San Road terkenal sebagai tempat nongkrongnya backpacker. Sayangnya, penginapan-penginapan di sini sering penuh, jadi lebih baik booking kamar dulu sebelumnya.

Baca Juga: Gudeg Pawon, Kuliner Khas Yogyakarta Yang Bisa Dikunjungi Saat Liburan Akhir Tahun 2020

3. Gunakan transportasi umum

Kamu bisa menggunakan moda transportasi SkyTrain atau BTS adalah salah satu moda transportasi umum andalan di Bangkok yang memiliki jalur rel layang, sehingga kamu bisa melihat-lihat seantero kota dari atas kereta dengan tarif 15-40 baht untuk tarif sekali jalan, tergantung jarak.

Selain BTS, ada juga MRT yaitu kereta bawah tanah yang rutenya memutari kota Bangkok, serta ARL yang khusus melayani jalur bandara Suvarnabhumi–pusat kota Bangkok. Ketiganya beroperasi mulai dari jam 6 pagi–12 malam.

Harga tiket BTS cukup terjangkau. Hanya 15-42 Baht saja, sesuai jauh-dekatnya destinasi yang kamu tuju. Artinya, kamu hanya perlu mengeluarkan Rp. 5.000-Rp. 15.000 saja sekali jalan.

Tersedia juga berbagai rute bus di Bangkok yang bisa kamu tumpangi untuk mencapai tempat tujuanmu. Trayek bus biasanya memang menggunakan bahasa Thailand, tapi kamu bisa kok menghapal berdasarkan angka yang tertera di bus. Ada bus AC maupun non-AC yang bisa kamu naiki dengan tarif 8-20 baht.

Taksi di Bangkok rata-rata menggunakan argometer. Tarifnya berkisar 35 baht untuk buka pintu dan 2 baht untuk kilometer selanjutnya.

Tuk-tuk adalah kendaraan bermotor khas Thailand yang bentuknya mirip bajaj. Karena ini adalah kendaraan turis, tarifnya juga turis. Pastikan kamu menawar lebih dulu biar gak kena tarif yang terlalu mahal.

Sungai Chao Praya juga menjadi salah satu lintasan transportasi andalan kota Bangkok. Kamu bisa berkunjung ke beberapa candi terkenal menggunakan Chao Praya Express Boat ini dengan tarif mulai 15 baht.

Baca Juga: Liburan Akhir Tahun 2020 Ke Banyuwangi, Berikut Rekomendasi Wisata Keren Di Ujung Timur Pulau Jawa

4. Thai Street Food

Di Bangkok, banyak sekali makanan yang dijajakan di kaki lima alias street food yang rasanya cukup pas di lidah orang Indonesia. Tetapi kamu lumayan akan kesulitan mencari makanan yang halal karena umumnya masakan Thailand mengandung babi.

Harga makanan di sana berkisar antara 20-50 baht. Jangan lupa juga mengkonsumsi buah-buahan, karena selain sehat, harganya juga murah.

Baca Juga: Recommended! Tak Salah Jika Kamu Habiskan Waktu Liburan di Kawah Putih

5. Rekomendasi destinasi wisata murah di Thailand

Di Bangkok, kamu bisa mengunjungi destinasi-destinasi wisata berikut tanpa mengeluarkan budget yang besar.

Destinasi wisata candi, seperti misalnya Wat Mangkorn Kamalawat di Chinatown, Wat Indraviharn di Dusit, and Wat Patum Wanaran di pusat Bangkok–terletak di antara mal Paragon dan Central World Plaza–adalah tiga di antaranya.

Baca Juga: 9 Drama Korea yang Tayang di Bulan Desember Untuk Menemani Liburan Kamu di Rumah

Kamu juga bisa mengunjungi Bangkok Art & Culture Center, Lumphini Park, Pasar-pasar tradisional atau, kamu juga bisa menyambangi Chatuchak Weekend Market yang cuma buka di akhir pekan. Ada aneka barang dagangan dijajakan di sini. Lumayan buat cari oleh-oleh dengan harga miring.

Kunjungi juga Bangkok Butterfly Garden & Insectarium, dan Museum seperti Silpa Bhirasri Memorial & Museum, yang memamerkan karya Silpa Bhirasri, Bapak Seni Thailand Modern. Bangkokian Museum, yang menyajikan kehidupan masyarakat Bangkok di pertengahan abad 20. Royal Elephant Museum yang didedikasikan bagi satwa yang paling dihormati di Thailand, yaitu gajah. Terakhir, ada Correction Museum yang dulunya adalah bekas penjara.

Baca Juga: ‘Mulan' Film Wajib Ditonton Saat Liburan Akhir Tahun, Berikut Alasannya

 

Jadi, berikut adalah rincian perkiraan biaya untuk backpacking ke Thailand selama 3 hari.

Perkiraan tiket pesawat = Rp1.800.000

Menginap 2 malam x Rp 80.000 = Rp160.000

Transportasi selama di Bangkok = Rp200.000

Makan 4 x Rp25.000 = Rp100.000

Total: Rp2.260.000

Perkiraan di atas hanyalah perhitungan kasar yang tentu bisa berubah tergantung rencana perjalananmu.

Namun, setidaknya dengan rincian tersebut kamu bisa membayangkan bahwa dengan 2 jutaan pun kamu udah bisa jalan-jalan ke Thailand. ***

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah