Bacaan Doa Setelah Sholat Tahajud, Lengkap Arab Latin dan Artinya

- 22 November 2021, 10:35 WIB
Bacaan Doa Setelah Sholat Tahajud, Lengkap Arab Latin dan Artinya
Bacaan Doa Setelah Sholat Tahajud, Lengkap Arab Latin dan Artinya /

UTARA TIMES - Tahajud artinya bangun dari tidur, jadi sholat tahajud adalah sholat yang dilakukan di malam hari setelah tidur terlebih dahulu meskipun hanya sebentar.

Hukum melaksanakan sholat tahajud adalah sunnah muakkad atau sunnah yang sangat disarankan. Boleh dengan rakaat tahajud yang banyak maupun sedikit, sebagaimana tercatat dalam Qs al-Isra ayat 41 sebagai berikut ini:

Artinya: Dan pada sebahagian malam hari bersembahyang tahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu; Mudah-mudahan Tuhan-mu mengangkat kamu ke tempat yang Terpuji. (QS. Al-Isra‟: 79:41)

Jumlah rakaat shalat tahajud minimal 2 rakaat, dan maksimal tidak terbatas. Jadi shalat tahajud boleh dikerjakan berapa saja, sekuatnya dan semampunya.

Adapun doa yang dibaca setelah melaksanakan sholat tahajud adalah sebagai berikut ini.

Baca Juga: KASAD Jenderal Dudung Bersimpuh di Makam Kedua Ortu dan Sungkeman Dengan Kakak Kandung di Indramayu

Allahuma lakal hamdu Anta nuurussamaawaati wal ardli wa man fiihinna. Walakal hamdu Anta qayyimussamaawaati wal ardli wa man fihinna. Walakal hamdu Anta rabbussamaawaati wal ardli wa man fiihinna. Walakal hamdu Anta mulkussamaawaati wal ardli wa man fiihinna. Walakal hamdu Anta malikussamaawaati wal ardli. Walakal hamdu, Antal haqqu wa wa'dukal haqqu, wa qaulukal haqqu, wa liqaa ukal haqqu. Waljannatu haqqun wannaru haqqun. Wannabiyyuuna haqqun, wa Muhammadun haqqun, wassaa 'atu aqqun. Allahuma laka aslamtu. Wa 'alaika tawakkaltu, wabika aamantu, wa ilaika aanabtu, wabia khaashamtu. wa ilaika haakamtu. Faghfirlii maa qaddamu wa maa akhkhartu wa maa asrartu wa maa a'lantu antal muqaddimu wa antal mu akhkhiru, laa ilaa ha illaa anta ilaihi laa ilaaha illa anta."

Baca Juga: Prediksi Skor Hellas Verona vs Empoli di Ajang Serie A Nanti Malam, Verona Akan Menang?

Artinya: “Ya Allah, bagi-Mu segala puji. Engkaulah penegak langit dan bumi dan alam semesta serta segala isinya. Bagimu segala puji, Engkau Raja Penguasa langit dan bumi dan segala isinya, bagi-Mu segala puji, pemancar cahaya langit dan bumi. Bagimu segala puji, Engkaulah yang hak, dan janji-Mu adalah benar, dan perjumpaan-Mu adalah hak dan firman-Mu adalah benar, dan surga adalah hak, dan neraka adalah hak, dan nabi-nabi itu adalah benar, dan nabi Muhammad SAW adalah benar, dan saat hari kiamat itu benar. Ya Allah, kepada-Mu lah aku berserah diri, kepada engkau aku beriman, dan kepada Engkau aku bertawakal, kepada Engkau jualah aku kembali dan kepada-Mu lah aku rindu, dan kepada Engkau lah aku berhukum. Ampunilah aku atas kesalahan yang telah aku lakukan dan yang sebelumnya, baik yang aku sembunyikan maupun yang aku nyatakan. Engkaulah Tuhan yang terdahulu dan Tuhan yang terakhir, tiada Tuhan melainkan Engkau dan Tiada Tuhan selain-Mu, tiada daya dan kekuatan melainkan dengan Allah.

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x