Benarkah Banyak Mengkonsumsi Vitamin C Bisa Cegah Pilek? Berikut Faktanya

- 18 Oktober 2022, 15:45 WIB
Ilustrasi pilek. Benarkah Banyak Mengkonsumsi Vitamin C Bisa Cegah Pilek? Berikut Faktanya
Ilustrasi pilek. Benarkah Banyak Mengkonsumsi Vitamin C Bisa Cegah Pilek? Berikut Faktanya /Pexels

UTARA TIMES Mengkonsumsi Vitamin C biasanya menjadi rutinitas setiap orang untuk menjaga kesehatan tubuhnya.

Di tengah kondisi cuaca ekstrem ini, banyak sekali yang sudah mengalami gejala pilek akibat dari cuaca yang tidak menentu.

Namun benarkah banyak mengkonsumsi Vitamin C bisa mencegah gejala pilek yang diaalami oleh seseorang.

Diketahui Vitamin C sangat penting untuk menjaga integritas epitel atau permukaan yang menghentikan kontaminan eksternal memasuki tubuh kita seperti kulit dan dinding usus.

Baca Juga: Puisi Hari Santri Nasional 2022 Terbaik dan Menyentuh Hati

Vitamin ini juga membantu melindungi kulit dari patogen dengan memperkuat strukturnya dan meningkatkan kemampuannya untuk mengikat radikal bebas, dan meningkatkan kemampuan sistem kekebalan tubuh untuk mendeteksi dan menghancurkan mikroba sebelum mereka mulai membahayakan kesehatan.

Tetapi, menurut tinjauan sistematis dalam Cochrane, seperti disiarkan LiveScience beberapa waktu lalu, tidak ada bukti suplementasi vitamin C mengurangi kejadian pilek pada populasi umum.

Namun, vitamin C mungkin berguna bagi orang-orang yang mengalami periode singkat latihan fisik. Olahraga yang intens secara signifikan meningkatkan stres oksidatif dan dengan demikian, hal itu dapat melemahkan penghalang epitel dan meningkatkan kemungkinan terkena infeksi.

Baca Juga: 19 Ide Lomba Hari Santri Nasional 2022 Keren, Cocok Diikuti oleh Seluruh Santri

Menurut jurnal Nutrients, vitamin C membantu meningkatkan produksi dan proliferasi limfosit B dan T. Limfosit B membuat antibodi yakni protein yang mengikat bakteri dan virus.

Halaman:

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x