Tanya Jawab Prakerja 2021 Terkait Kesulitan Mendaftar, Solusi dari Permasalahan Server

25 Februari 2021, 14:10 WIB
Klik www.prakerja.go.id, buat akun sekarang untuk daftar prakerja 2021// /Instagram @kartu prakerja/Instagram @kartu prakerja

UTARA TIMES - Prakerja 2021 adalah program Pemerintah untuk masyarakat sebagai wadah perluasan lapangan kerja di Indonesia sehingga mengurangi angka pengangguran.

Program kartu Prakerja 2021 dirancang untuk mengembangkan kompetensi kerja dan kreativitas pelaku wirausaha terkhusus untuk pencari kerja, pekerja/buruh, dan pelaku Usaha Mikro dan Kecil (UMKM).

Program Prakerja 2021 gelombang 12 resmi dibuka pada Selasa,23 Februari 2021 hingga Jumat 25 Februari 2021. Selama pendaftaran Prakerja 2021 masyarakat merasa kesulitan dengan kesalahan server yang ada.

Baca Juga: Daftar BPUM 2021 Login di www.depkop.go.id, Berikut Hal Yang Harus Diperhatikan Agar Tak Jadi Korban Penipuan

Tanya jawab secara terbuka melalui kolom laman Instagram resmi @prakerja.go.id terkait keluhan masyarakat dan langsung ditanggapi oleh admin dari Prakerja 2021.

Berikut tanya jawab Prakerja 2021 terkait kesulitan mendaftar dan solusi dari permasalahan server, yang dirangkum oleh Utara Times:

Tanya: Setelah mengisi data diri muncul tulisan "sedang dievaluasi", mengapa demikian?

Baca Juga: Majalah Jendela Kemendikbud Raih Penghargaan InMA 2021, Judul 'Pembelajaran Selama Masa Pandemi'

Jawab: Data sudah masuk dan saat ini sedang dievaluasi apakah akan lolos Prakerja gelombang 12 atau tidak. Mohon menunggu informasi selanjutnya.

Tanya: Pengumuman lolos Prakerja atau tidak berapa hari?

Baca Juga: Banpres Produktif Usaha Mikro Lanjut di 2021 Target 12 Juta Penerima, Simak Informasinya Disini

Jawab: Mohon menunggu, jumlah peserta Prakerja yang mendaftar hampir seluruh provinsi di Indonesia. Akan ada informasi selanjutnya.

Tanya: Ketika mengisi data diri, No. KK dan NIK selalu gagal dan salah. Mengapa demikian?

Jawab: Mohon pastikan no. KK dan NIK sudah benar, apabila masih berkendala harap hubungi call center Dukcapil di nomor 1500-538 atau kunjungi kantor Dukcapil terdekat di kota kalian.

Baca Juga: Begini Skema dan Fakta Program Kartu Prakerja 2021, Total Besaran Insentif hingga Rp 3,55 Juta!

Tanya: Pengumuman Prakerja melalui apa?

Jawab: Lolos seleksi Prakerja atau tidak akan dihubungi melalui sms. Selain itu, untuk informasi lebih lengkap bisa kunjungi ke website kami di https://www.prakerja.go.id/faq

Tanya: Kesulitan dalam login Prakerja dan sistem selalu error. Mengapa demikian?

Baca Juga: Korsel Punya Budaya Unik: Pria Mengambil Cuti Untuk Membesarkan Anak, Simak Ulasannya Berikut Ini!

Jawab: Mohon lakukan refresh secara berkala atau clear cookie (hapus riwayat pencarian). Kemudian, login kembali dan pastikan internet kalian lancar.

Semoga lancar dalam melakukan pendaftaran dan dapat diterima sesuai dengan ketentuan.***

Editor: Nur Umar

Sumber: Twiter

Tags

Terkini

Terpopuler