BMKG Terkait Banjir Bandang NTT dan NTB: Bibit Siklon Tropis 99S Punya Dampak Bencana Hidrometereologi

- 5 April 2021, 18:52 WIB
Prakiraan fenomena Bibit Siklon Tropis 99S yang kini disebut Siklon Seroja yang berdampak pada gelombang tinggi hingga 6 meter lebih, serta hujan intensitas sedang hingga lebat yang terjadi di sebagian wilayah utara dan selatan Indonesia, serta sebagian pulau Jawa.
Prakiraan fenomena Bibit Siklon Tropis 99S yang kini disebut Siklon Seroja yang berdampak pada gelombang tinggi hingga 6 meter lebih, serta hujan intensitas sedang hingga lebat yang terjadi di sebagian wilayah utara dan selatan Indonesia, serta sebagian pulau Jawa. /BMKG

UTARA TIMES - Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau pasca bencana banjir bandang yang menimpa Flores Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Minggu (4/4).

Bencana banjir bandang di Flores, NTT dan NTB disebabkan oleh cuaca ekstrem yakni hujan lebat, angin kencang, dan gelombang laut yang tinggi.

Hal ini disebabkan oleh Bibit Siklon Tropis 99S yang terdeteksi sejak 2 April 2021 di sekitar Laut Sawu. Fenomena ini menimbulkan dampak yang besar terhadap bencana Hidrometerologi.

Baca Juga: Sinopsis Film Vice Spesial Malam Ini di Bioskop Trans Tv Pukul 23:30 WIB

Baca Juga: Sinopsis Film Looper Malam Ini di Bioskop Trans Tv Pukul 21:30 WIB, Pembunuh Bayaran Menggunakan Mesin Waktu

“Sebagai Jakarta Tropical Cyclone Warning Center (TCWC), BMKG telah mengeluarkan peringatan sejak terdeteksinya bibit siklon ini. Keberadaan bibit siklon tropis 99S nya saja telah menimbulkan terjadinya cuaca ekstrem yang signifikan berupa hujan sangat lebat, angin kencang, gelombang laut tinggi, dan berdampak pada terjadinya bencana hidrometeorologi di beberapa wilayah di Nusa Tenggara Timur. Apalagi sekarang, bibit tersebut menjadi Siklon Tropis, maka dampak yang di timbulkan akan lebih besar dari sekedar bibit siklon," ujar Kepala BMKG Dwikorita Karnawati.

Baca Juga: Uang Virtual Kripto Bisa digunakan Membeli Mobil Mewah di Prestige Motocars

Baca Juga: Petani Cirebon Beri Respon Terkait Impor Beras: Kasihan Kami Orang Tani Pak Jokowi

Potensi curah hujan lebat dan angin kencang akan mengguncang NTT dalam sepekan ke depan dari 3 hingga 9 April 2021.

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah