Gunung Semeru yang Erupsi, Sabtu 4 Desember 2021 Merupakan Gunung Berapi Tertinggi Ketiga di Indonesia

- 5 Desember 2021, 10:06 WIB
Letusan Gunung Semeru/Gunung Semeru yang Erupsi, Sabtu 4 Desember 2021 Merupakan Gunung Berapi Tertinggi Ketiga di Indonesia
Letusan Gunung Semeru/Gunung Semeru yang Erupsi, Sabtu 4 Desember 2021 Merupakan Gunung Berapi Tertinggi Ketiga di Indonesia /BNPB

UTARA TIMES – Gunung Semeru merupakan gunung berapi yang secara geografis masuk wilayah Lumajang-Malang, Jawa Timur.

Gunung Semeru merupakan gunung tertinggi di Pulau Jawa, dengan puncaknya Mahameru berada di ketinggian 3.676 meter dari permukaan laut (mdpl).

Gunung Semeru juga merupakan gunung berapi tertinggi ketiga di Indonesia setelah Gunung Kerinci di Sumatra dan Gunung Rinjani di Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Ini Rentetan Erupsi Gunung Semeru dari Tahun ke Tahun, Pernah Meletus 13 Kali Secara Beruntun

Kawah di puncak Gunung Semeru itu dikenal dengan nama Jonggring Saloko.

Gunung Semeru yang erupsi itu termasuk dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Gunung Semeru mempunyai kawasan hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp Atas, hutan Montane, dan Hutan Ericaceous atau hutan gunung.

Posisi geografis Gunung Semeru terletak antara 8°06’ LS dan 112°55’ BT.

Baca Juga: Apa Saja Mitos tentang Gunung Semeru? Ini 5 Mitos Gunung Semeru yang Meletus pada 4 Desember 2021

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x