Jelang Hari Raya Imlek, Kenali 8 Mitos dan Tradisi Saat Imlek 2022: Hoki Sepanjang Tahun

- 22 Januari 2022, 05:10 WIB
Jelang Hari Raya Imlek 2022, Kenali 8 Mitos dan Tradisi Saat Imlek: Hoki Sepanjang Tahun
Jelang Hari Raya Imlek 2022, Kenali 8 Mitos dan Tradisi Saat Imlek: Hoki Sepanjang Tahun /Pixabay.com/Wphoto
  1. Tidak boleh menyapu rumah

Sebelum hari H masyarakat China dianjurkan untuk bersih-bersih rumah. Namun berbeda saat perayaan hari H, pada hari pertama perayaan tidak diperbolehkan menyapu rumah.

Masyarakat China menganggap bahwa jika menyapu rumah saat Imlek maka rezeki yang sudah datang ke rumah akan tersapu ke luar.

Baca Juga: Segera Tayang, MasterChef Indonesia Season 9! Berikut Link Streamingnya!

  1. Unsur warna merah

Konon katanya, pada zaman dahulu warna merah dapat mengusir roh jahat atau makhluk jahat. Pada zaman sekarang warna merah dianggap sebagai kesuksesan atau keberuntungan.

Unsur warna merah dapat berupa lampion warna merah, pohon sakura dengan angpao merah, aksesoris warna merah dan sebagainya.

  1. Angpao

Pada perayaan Imlek yang boleh memberikan angpao hanyalah orang yang sudah menikah. Angpao pada umumnya berwarna merah dengan di dalamnya berisi uang. Isi nominal angpao tergantung dari kedekatan yang memberikan angpao kepada penerima angpao.

Makna dari pemberian angpao itu sendiri adalah memperlancar rezeki dikemudian hari.

Baca Juga: Link Twibbon HUT Sumbawa Ke-63, 22 Januari 2022, Lengkap Sejarah Berdiri Kabupaten Sumbawa

  1. Kumpul keluarga

Bagi masyarakat China perayaan Imlek adalah waktu yang tepat untuk kumpul keluarga untuk makan bersama.

Makna dari momen ini adalah supaya keluarga utuh dan bersatu pada tahun itu.

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x