Jadwal Vaksin Booster Covid-19 Malang 17 -26 Maret 2022, Simak Syaratnya Disini

- 17 Maret 2022, 18:30 WIB
Jadwal Vaksin Booster Covid-19 Malang 17 -26 Maret 2022, Simak Syaratnya Disini
Jadwal Vaksin Booster Covid-19 Malang 17 -26 Maret 2022, Simak Syaratnya Disini /Foto/ Universitas Dr moestopo/

UTARA TIMES - Jadwal vaksinasi booster Covid-19 untuk wilayah Kota Malang bisa disimak di sini.

Bagi yang ingin melakukan vaksinasi ketiga, maka masih ada beberapa lokasi yang menyediakan vaksin booster.

Selain vaksin booster, beberapa lokasi juga masih menyediakan vaksinasi dosis 1 dan 2 bagi masyarakat yang belum vaksin.

Berikut adalah informasi jadwal dan lokasi lengkap vaksin booster beserta dengan syaratnya :

Baca Juga: Download Doa Nisfu Syaban 2022 versi PDF dan Word Agar Makin Khusu

1. Vaksinasi Booster Pfizer

Jadwal: Jumat, 18 Maret 2022
Pukul 08.00-10.00 WIB
Lokasi: Puskesmas Mojolangu

Persyaratan

1. Usia 18 tahun ke atas
2. Berdomisili di Mojolangu, Tasikmadu, Tunjungsekar, Tunggulwulung
3. Dalam keadaan sehat
4. Membawa fotocopy KTP
5. Sudah vaksin ke-2 sinovac/astrazeneca 3 bulan lalu
6. Memiliki e-tiket vaksin booster di aplikasi peduli lindungi
7. Membawa bukti vaksin ke-2

Baca Juga: 10 Ucapan Minta Maaf Nisfu Sya'ban yang Bisa Dibagikan ke Whatsapp Pribadi, Grup hingga Jadi Caption Medsos

2. Vaksin Booster Astrazeneca

Jadwal: Senin-Jumat
Pukul: 08.00-12.00 WIB
Lokasi: Klinik 23 RS Lavalette

Pendaftaran langsung datang dengan membawa fotocopy KK/KTP

Persyaratan:
1. Usia di atas 18 tahun
2. Sudah vaksin 1&2 (lengkap)
3. Jarak vaksin minimal 3 bulan dari vaksin kedua

3. Vaksinasi Puskesmas Singosari

Jadwal: Kamis- Sabtu (17-19 Maret 2022)
Pukul: 08.00-10.00 WIB
Lokasi: Lantai 2 Puskesmas Singosari
Pendaftaran: Langsung datang ke puskesmas Singosari pada hari H

Baca Juga: Kocak ! Plesetan Meme Minyak Goreng 2022 Ini Bikin Ngakak

Jenis vaksin:

Sinovac:

1. Dosis 1: 6-11 tahun
2. Dosis 2: umum

Pfizer:
1. Dosis 1&2: di atas 12 tahun
2. Dosis 3: di atas 18 tahun

Persyaratan:
1. Fotocopy KK/KTP
2. usia di atas 6 tahun
3. membawa surat rekomendasi dokter (bagi penderita penyakit tertentu)
4. e-ticket terbuka (bagi penerima dosis 3)
5. membawa bukti vaksin (bagi penerima vaksin dosis 2 dan 3)

Demikianlah informasi jadwal vaksin booster covid - 19 untuk lokasi Malang dan sekitarnya. ***

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x