Sidang Isbat Ramadhan 2022 versi Pemerintah Besok? Berikut Penjelasan Kemenag

- 31 Maret 2022, 08:40 WIB
Sidang Isbat Ramadhan 2022 versi Pemerintah Besok? Berikut Penjelasan Kemenag
Sidang Isbat Ramadhan 2022 versi Pemerintah Besok? Berikut Penjelasan Kemenag /twibbon/

UTARA TIMES – Berikut informasi sidang isbat Ramadhan 2022 versi pemerintah berikut dengan penjelasan Kemenag.

Pasalnya bulan Ramadhan 2022 akan segera tiba, namun pemerintah masih belum menetapkan hari pertama puasa, karena harus melalui sidang isbat terlebih dahulu.

Oleh karena itu, pertanyaan kapan sidang isbat Ramadhan 2022 dilakukan banyak dipertanyakan bagi yang akan menjalani ibada puasa tahun ini.  

Terutama setelah Muhammadiyah telah menetapkan 1 Ramadhan 2022 akan jatuh pada hari Sabtu, tanggal 2 April, 2022.

Baca Juga: Kumpulan Kata-kata Menyambut Ramadhan 2022, Cocok untuk Dishare di Media Sosial

Baca Juga: Contoh Materi Ceramah untuk Menyambut Ramadhan 2022, Singkat dan Penuh Renungan

Lantas bagaimana dengan jadwal Ramadhan 2022 yang ditetapkan oleh pemerintah Indonesia?

Dikutip Utara Times dari laman kemenag.go.id, bahwa Kementerian Agama (Kemenag) sendiri baru akan menggelar Sidang Isbat (penetapan) awal puasa Ramadhan 2022 secara hybrid, pada Jumat, 1 April 2022 atau bertepatan dengan 29 Syakban 1443 Hijriah.

“Karena masih pandemi, sidang akan kembali digelar secara hybrid, dalam arti gabungan antara daring dan luring dengan menerapkan protokol kesehatan," ujar Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin dikutip Utara Time dari laman kemenag.go.id.

Halaman:

Editor: Nurmaya

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah