Profil Pelajar Pancasila Apa Saja? Berikut 6 Dimensi Profil Pelajar Pancasila Pada Kurikulum Merdeka

- 4 Juni 2022, 19:15 WIB
Profil Pelajar Pancasila Apa Saja? Berikut 6 Dimensi Profil Pelajar Pancasila Pada Kurikulum Merdeka
Profil Pelajar Pancasila Apa Saja? Berikut 6 Dimensi Profil Pelajar Pancasila Pada Kurikulum Merdeka /Tangkapan layar akun instagram/@ditsmp.kemdikbud./
  1. berakhlak mulia,

Pelajar Indonesia yang berakhlak mulia adalah pelajar yang berakhlak dalam hubungannya dengan Tuhan Yang Maha Esa. Ia memahami ajaran agama dan kepercayaannya serta menerapkan pemahaman tersebut dalam kehidupannya sehari-hari.

  1. berkebinekaan global,

Pelajar Indonesia mempertahankan budaya luhur, lokalitas dan identitasnya, dan tetap berpikiran terbuka dalam berinteraksi dengan budaya lain.

Baca Juga: Catat! Ini Tanggal Libur Kenaikan Kelas 2022 Jawa Tengah Berdasarkan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan

Sehingga menumbuhkan rasa saling menghargai dan kemungkinan terbentuknya budaya baru yang positif dan tidak bertentangan dengan budaya luhur bangsa.

Elemen Kunci Berkebinekaan Global: Mengenal dan Menghargai Budaya: mengenali, mengidentifikasi, dan mendeskripsikan berbagai macam kelompok berdasarkan perilaku, cara komunikasi, dan budayanya, serta mendeskripsikan pembentukan identitas dirinya dan kelompok.

Selain itu juga menganalisis bagaimana menjadi anggota kelompok sosial di tingkat lokal, regional, nasional dan global.

Baca Juga: Kalender Pendidikan Madrasah 2022-2023 Dirjen Pendis untuk RA, MI, MTs, MA, dan MAK

  1. mandiri

Kesadaran akan diri dan situasi yang dihadapi : Melakukan refleksi terhadap kondisi dirinya dan situasi yang dihadapi dimulai dari memahami emosi dirinya dan kelebihan.

Serta keterbatasan dirinya, sehingga ia akan mampu mengenali dan menyadari kebutuhan  engembangan dirinya yang sesuai dengan perubahan dan perkembangan yang terjadi.

  1. bergotong royong,

Bekerja bersama dengan orang lain disertai perasaan senang ketika berada bersama dengan orang lain dan menunjukkan sikap positif terhadap orang lain. 

Halaman:

Editor: Nurmaya

Sumber: Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah