Asal Usul Kisah Asmara Nyi Roro Kidul dengan Sunan Kalijaga, dan Legenda Tombak Pusaka Sakti

2 Februari 2022, 04:15 WIB
Asal Usul Kisah Asmara Nyi Roro Kidul dengan Sunan Kalijaga, dan Legenda Tombak Pusaka Sakti /

UTARA TIMES – Simak asal usul kisah asmara Nyi Roro Kidul dengan Sunan Kalijaga yang ada hubungannya dengan tombak pusaka sakti.

Pada dasarnya tak sedikit yang penasaran dengan asal usul kisah asmara Nyi Roro Kidul dengan Sunan Kalijaga.

Terlebih merupakan cerita legenda yang turun menurun, seperti apa asal usul kisah asmara Nyi Roro Kidul dan Sunan Kalijaga tak jarang masih diperbincangkan.

Bermula dari Sunan Gunung Jati  mendapatkan isyarat dari hasil tirakatnya bahwa Prabu Siliwangi dapat dikalahkan dengan tombak pusaka sakti milik Nyi Roro Kidul.

Baca Juga: Ternyata Begini Asal Usul Pelabuhan Ratu dan Legenda Nyi Roro Kidul yang Menyimpan Banyak Misteri

Beliau pun mengutus Sunan Kalijaga agar meminjam tombak pusaka milik Nyi Ratu Roro Kidul yang berada di Istana Pantai Laut Selatan.

Dalam hal ini, kehadiran Sunan Kalijaga ke istana Nyi Roro Kidul menjadi awal kisah asmara antara Nyi Ratu dengan Sunan Kalijaga.

Dikisahkan, sang ratu Nyi Roro Kidul jatuh hati setelah melihat kegagahan dan kerupawanan Sunan Kalijaga kala itu.

Baca Juga: Jelang Tahun Baru Imlek 2022, Begini Asal-usul, Tradisi, dan Tujuan Perayaan Imlek

Akhirnya, Nyi  Ratu Roro Kidul mencari cara agar Sunan Kalijaga mempersuntingnya.

Yakni Nyi Ratu berupaya menolak meminjamkan tombak pusaka sakti miliknya dengan alasan tidak yakin Sunan Kalijaga diutus oleh Sunan Gunung Jati.

Karena itulah, Sunan Kalijaga mengajak Nyi Ratu Roro Kidul pergi bersamanya dengan tujuan menemui Sunan Gunung Jati.

Setelah sampai di hadapan Sunan Gunung Jati, Nyi Ratu Roro Kidul menjadi merasa sebab Sunan Gunung Jati mengetahui rencana yang sedang dipikirkannya.

Baca Juga: Dongeng Bahasa Sunda ‘Gajah eleh ku Sireum’ Gajah Kalah oleh Semut

"Wahai Putri Siliwangi, hanya engkaulah yang mampu mengalahkan kesaktian ayahmu maka dengan segala hormat pinjamkan lah Kalijaga tombak pusaka kamu yang bernama tombak Karera Reksa," ucapa Kanjeng Sunan Gunung Jati pada Nyi Ratu Roro kidul.

Meski tidak menolak permintaan Kanjeng Sunan Gunung Jati, Nyi Ratu Roro Kidul mengatakan bahwa tombak tersebut hanya bisa dipinjamkan pada suaminya.

Dengan cepat, Kanjeng Sunan Gunung Jati memahami maksud dari Nyi Ratu. Yakni ia mau meminjamkan ke Sunan Kalijaga asal mau menikahinya.

Baca Juga: Legenda Sejarah Kue Keranjang Sebagai Makanan Khas Imlek

"Tombak pusaka Karera Reksa itu hanya diberikan kepadamu wahai Kalijaga, sesungguhnya tiada yang lebih mulia kecuali berpegangan pada keagungan syiar Islam, menikahlah dengannya Nyi Ratu Roro Kidul atas nama Islam dan bukan karena nafsu," tutur Sunan Gunung Jati pada Sunan Kalijaga.

Sunan Kalijaga pun menyetujui perkataan Sang Gurunya dan bersedia menikahi Nyi Ratu Roro Kidul.

Sebab tidak ingin dinikahi oleh orang yang tidak mencintainya, Nyi Ratu Roro Kidul masih mempertanyakan kesetiaan dan ketulusan Sunan Kalijaga padanya.

Pun Nyi Ratu Roro Kidul memilih menguji kesetiaan Sunan Kalijaga dengan meminta meminta mencarikannya tasbih kecubung wulung yang bisa didapatkan dari laut Merah.

Baca Juga: Kisah Nabi Luth dan Kaum Sodom yang Terkenal Korup pada Zamannya Part 1, Simak Ulasannya!

Setelah bertafakur dan meminta petunjuk kepada Allah SWT, Sunan Kalijaga didatangi tiga sosok bangsa lelembut bernama Sanghyang Sontong.

Pada akhirnya Sunan Kalijaga berhasil mendapatkan tasbih tersebut, lalu pulang untuk menemui Sunan Gunung Jati dan Nyi Ratu Roro Kidul.

Tak berselang lama, Nyi Ratu Roro Kidul menikah dengan Sunan Kalijaga. Kemudian meminjamkan tombak sakti Karera Reksa miliknya kepada suaminya, Sunan Kalijaga.

Demikian ulasan asal usul kisah asmara Nyi Roro Kidul dengan Sunan Kalijaga yang ada hubungannya dengan tombak pusaka sakti.***

Disclaimer: Cerita ini bersumber dari cerita rakyat/dongeng. Jika ada kesamaan nama tokoh, tempat kejadian ataupun cerita, itu adalah kebetulan semata dan tidak ada unsur kesengajaan.

 

Editor: Nurmaya

Sumber: Portal Majalengka

Tags

Terkini

Terpopuler