Kritik Lomba Hari Santri BPIP 2021, Fadli Zon: Betapa Dangkalnya BPIP Memahami Islam dan Pancasila

13 Agustus 2021, 10:00 WIB
Kritik Lomba Hari Santri BPIP 2021, Fadli Zon: Betapa Dangkalnya BPIP Memahami Islam dan Pancasila /YouTube/Fadli Zon

UTARA TIMES – Lomba hari santri BPIP 2021 menuai kitik dari berbagai kalangan, salah satunya dari Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon.

Hal ini bukan tanpa alasan, sebab lomba hari santri BPIP memilih tema penulisan artikel yang membenturkan antara Islam dan Pancasila. Oleh karena itu, Fadli Zon segera mengkritik tema tersebut di akun Twitter pribadinya.

Menurutnya tema lomba hari santri BPIP 2021 termasuk produk islamophobia. Tidak hanya itu, Fadli Zon juga menganggap tema tersebut cenderung menuduh Islam mempermasalahkan aktivitas hormat bendera dan menyanyikan lagu kebangsaan.

Baca Juga: Fadli Zon Anggap Penghapusan Data Kematian COVID-19 Akibat Tidak Diserahkan Ahli

Oleh karena itu, tidak heran jika Fadli Zon mengatakan bahwa tema lomba yang dipilih berhasil mencerminkan betapa dangkalnya BPIP dalam memahami Islam dan Pancasila.

“Tema lomba BPIP ini menunjukkan betapa dangkalnya BPIP memahami Islam dan pancasila,” tulis Fadli Zon sebagaimana dilansir Utara Times dari akun Twitter @fadlizon pada Jumat, 13 Agustus 2021.

“Ini produk islamophobia akut dan cenderung menuduh Islam mempermasalahkan hormat bendera dan lagu kebangsaan Indonesia Raya,” tambahnya.

Fadli Zon lantas meminta BPIP untuk segera mengganti tema lomba hari santri 2021 tersebut.

Baca Juga: Fadli Zon Soroti Kedatangan 34 TKA China di Indonesia: Pemerintah Tidak Bisa Dipercaya!

Sedangkan tema lomba yang diangkat BPIP dalam ‘Kompetisi Penulisan Artikel Tingkat Nasional dari Santri untuk NKRI’ terdiri dari dua poin utama, yakni hormat bendera menurut hukum Islam dan menyanyikan lagu kebangsaan menurut hukum Islam.

Perlu diketahui, BPIP RI sendiri adalah singkatan dari Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia.

Pada akhirnya, tidak hanya Fadli Zon yang mengkritik tema lomba hari santri BPIP 2021. Pasalnya netizen juga menaikkan tagar BPIP di media sosial Twitter.***

Editor: Mutohirin

Tags

Terkini

Terpopuler