14 Hari Tenggelam, Begini Kondisi Jasad Jenazah Eril

10 Juni 2022, 13:20 WIB
14 Hari Tenggelam, Begini Kondisi Jasad Jenazah Eril /Yusuf/

UTARA TIMES- Pada 8 Juni 2022, pemerintah Swiss mengumumkan telah menemukan jasad yang diduga jasad Eril. Lantas seperti apa kondisi jasad jenazah Eril setelah 14 hari tenggelam?

Pihak pemerintah Swiss segera menghubungi Ridwan Kamil untuk melanjutkan pada penyerahan jenazah Eril pada keluarga. Kondisi jasad jenazah Eril membuat banyak pihak penasaran.

Diberitakan bahwa Eril hanyut di sungai Aare di Swiss pada 26 Mei 2022. Setelah melakukan pencarian, Eril ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa.

Laporan tersebut disampaikan pemerintah Swiss melalui sebuah media lokal. Diberitakan bahwa telah ditemukan seorang jenazah laki-laki.

 Baca Juga: Mekanisme Pemulangan Jenazah Eril Anak Ridwan Kamil Setelah Ditemukan di Bendungan Engehalde

"Seorang pria tak bernyawa ditemukan di dalam air di bendung Engehalde di Bern pada Rabu, 8 Juni 2022 pagi," tulis laporan dari 20 min.

Menanggapi hal tersebut, Ridwan Kamil tulis bagaimana kondisi jasad jenazah Eril di laman instagramnya @ridwankamil.

Ridwan Kamil sangat bersyukur karena pada akhirnya bisa mengurusi jenazah Eril sebagaimana syariat Islam. Bahkan Ridwan Kamil juga melantunkan adzan secara sempurna di telinga Eril.

 Baca Juga: Ridwan Kamil: Jasad Eril Masih Utuh, Wangi Seperti Daun Eucalyptus

“akhirnya, Allah SWT memberikan kesempatan saya untuk kembali memeluk, membelai, dan memandikan anak saya sesuai syariat Islam. Juga mengadzankan dengan sempurna di telinganya persis seperti saat Eril lahir” tulis gubernur Jawa Barat.

Lebih lanjut, ayah Eril juga memberikan informasi mengenai kondisi jasad jenazah Eril. Ridwan Kamil bersyukur karena meskipun sudah 14 hari di dalam air namun kondisi jasad nya utuh.

“dan Masya Allah walau sudah lewat 14 hari, jasadnya masih utuh lengkap tidak kurang satu apapun, wajah rapih menengok ke kanan.” lanjut Ridwan Kamil.

 Baca Juga: Ridwan Kamil Telah Mandikan dan Mengadzani Putra Sulung: Jasad Eril Wangi Seperti Daun Eucalyptus

Tak hanya itu, jasad jenazah Eril juga sangat harum. Ridwan Kamil menyatakan bahwa hal ini adalah sebuah mukjizat.

“jasad Eril wangi seperti wangi daun eucalyptus. Sungguh mukjizat kecil yang sangat kami syukuri. Maha Besar Allah, atas ijinMu, selama 14 hari sungai Aare benar benar melindungi dan mensucikan jasadnya dari marabahaya”, tulis Ridwan Kamil.

Sebagai penutup, Ridwan Kamil mengucapkan salam perpisahan untuk Eril

“Hai Eril, saatnya kamu pulang ke tanah air, untuk menghaturkan terima kasih kepada jutaan yang mendoakanmu”, pungkas Ridwan Kamil.***

 

Editor: Nurmaya

Tags

Terkini

Terpopuler