Program Pemprov Jakarta 'Cat Atap' Disindir Deddy Yevri Sitorus: 'Habiskan Anggaran Paling Jenius'

- 19 Januari 2021, 17:02 WIB
Foto aerial petugas penanganan sarana dan prasarana umum (PPSU) mengecat atap rumah di kawasan Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta, Rabu (16/12/2020). Pemprov DKI Jakarta mengecat atap rumah sebanyak 168 rumah di RW 01, 02, 03 dan 05, Kelurahan Lenteng Agung sebagai upaya untuk memperindah Kota Jakarta Selatan jika dilihat dari atas flyover tapal kuda. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/foc.
Foto aerial petugas penanganan sarana dan prasarana umum (PPSU) mengecat atap rumah di kawasan Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta, Rabu (16/12/2020). Pemprov DKI Jakarta mengecat atap rumah sebanyak 168 rumah di RW 01, 02, 03 dan 05, Kelurahan Lenteng Agung sebagai upaya untuk memperindah Kota Jakarta Selatan jika dilihat dari atas flyover tapal kuda. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/foc. /GALIH PRADIPTA/ANTARA FOTO

UTARA TIMES - Pemprov DKI Jakarta, Gubernur Anies Baswedan melakukan Inovasi mempercantik atap pemukiman warga sepanjang Jalan kawasan Tapal Kuda Lenteng Agung Jakarta Selatan, Namun Hal itu menjadi sorotan publik termasuk Anggota DPR RI Deddy Yevri Sitorus.

Menurut Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pembangunan dengan pengecatan tematik menggunakan cat warna wani itu dilakukan sekitar 218 rumah.

Program Pemprov DKI Jakarta ini disebut sebagai Program Beautifikasi. Hal itu menurut Pemprov dalam keterangan melalui Twitter dan Instagram Resminya melibatkan kolaborasi Dewan Kesenian Jakarta, Pemprov DKI, PT Propan Raya dan perusahaan Cat Indonesia serta Warga setempat.

Baca Juga: HET Pupuk Subsidi Direncanakan Naik Hingga Rp 450Ribu, DPR : 'Harga Naik, Kuantitas Naik!'

" dari kawasan Jalan Layang Tapal Kuda, Lenteng Agung, Jakarta Selatan! , Sejak 2 Desember 2020 lalu, permukiman warga di sekitar kawasan ini dipercantik, dengan pengecatan tematik menggunakan cat warna-warni, melibatkan 218 rumah warga di wilayah RW, 01, 02, 03 dan 05 " Katanya.

Program ini disebut sebagai Beautifikasi yang bekerja sama dengan beberapa pihak.

" Program beautifikasi yang kini telah rampung ini adalah hasil kolaborasi Pemprov DKI Jakarta, Dewan Kesenian Jakarta yang membuat desain mural raksasa, PT. Propan Raya, perusahaan cat Indonesia, dan warga" tuturnya dalam keterangan. 

Baca Juga: Perlu Diketahui! Berikut Empat Tahap Program Vaksinasi Covid-19 Yang Harus Dipahami Masyarakat

Pelaksanaan program Beautifikasi pemerintah provinsi DKI Jakarta di komentari oleh Anggota DPR RI Deddy Yevri Sitorus.

Ia mengatakan bahwa pembangunan yang di lakuka. Pemprov DKI itu tidak berguna untuk siapapun.

Baca Juga: SLANK Buat Album Perdana Di Tahun 2021 Berjudul 'Vaksin', Berikut Deretan Lagu Dan Kisah Serunya

Ia menilai bahwa pembangunan itu sebagai salah satu cara menghabiskan anggaran paling jenius.

" Teruslah berkarya, meski tak berguna buat siapapun. Ini cara menghabiskan anggaran yg paling jenius, mengecat atap rumah," Kata Deddy.

Menurut Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan itu, mempertanyakan apakah orang akan berjalan di atas atap.

Baca Juga: Prostitusi Berkedok SPA Di Bandung Terbongkar, Polrestabes Bandung Tangkap Dua Mucikari Di Hotel

Hal itu disampaikan Deddy dalam sebuah cuitan di Twitter pada Selasa, 19 Januari 2021.

" Memangnya orang jalan di atas atap!Pemborosan anggaran begini apa tidak masuk kerugian negara, Pak @KPK_RI," Pungkasnya.***

Editor: Anas Bukhori

Sumber: Instagram dkijakarta Twitter @deddysitorus


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah